Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan menghadapi Puerto Rico dalam laga uji coba yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Selasa (13/06/17) malam WIB.
Jelang laga tersebut, kiper Timnas Puerto Rico, Cody Laurendi, memberikan respons terkait pertemuan timnya dengan Skuat Garuda Muda.
"Saya sangat antusias dengan kesempatan untuk mewakili Timnas Puerto Riko," ujar Laurendi dikutip dari USL Soccer.
Baca Juga: |
---|
Laurendi sendiri merupakan kiper klub Amerika Serikat, Oklahoma City Energy FC. Ia merasa tak risau dengan kondisi Oklahoma City Energy yang harus kehilangannya demi membela Timnas Puerto Rico.
"Sementara meninggalkan klub di tengah performa bagus bukanlah hal yang bagus, saya tahu CJ Cochran (kiper OKC Energy lain) akan mengisi tempat saya dan performa para pemain tidak akan mengendur," tutup Laurendi.
Di sisi lain, para pemain Timnas Indonesia sudah berada di Yogyakarta sejak Minggu (11/06/17) sore WIB. Kondisi seluruh pemain hingga saat ini sangat baik untuk menghadapi Puerto Rico.
Ini merupakan laga uji coba kedua Timnas Indonesia pada bulan Juni. Sebelumnya, Timnas meraih kemenangan 2-0 atas Kamboja pada tengah pekan kemarin.