Everton belum puas menghamburkan uang di bursa transfer musim panas ini. Setelah mendapatkan bek buangan Manchester United, Michael Keane, Everton dikabarkan akan mengembalikan Wayne Rooney ke Goodison Park.
Sebagaimana diberitakan The Sun, Rooney memutuskan untuk tidak ikut dalam tur pramusim ke Amerika Serikat. Bahkan, menurut salah seorang sumber, pemain berusia 31 tahun itu dikabarkan sudah sepakat dengan pihak manajemen Setan Merah untuk meninggalkan Old Trafford.
Baca Juga |
---|
Lebih lanjut sumber itu mengatakan, pemain yang 13 tahun lalu direkrut Setan Merah tersebut, sudah membahas mengenai masa depannya dengan sang istri dan anggota keluarga yang lainnya.
Wayne Rooney will reportedly complete a free transfer move to Everton by the end of the week.
— BBC Sport (@BBCSport) July 4, 2017
It's the gossip: https://t.co/zQLFz0ftjU pic.twitter.com/sqpSKvhxoW
Sebagai informasi, Rooney merupakan top skor sepanjang masa Man United. Pemain yang akrab disapa Wazza tersebut sudah mencetak 253 gol untuk Setan Merah.
Namun, Rooney sepertinya akan menempati posisi ‘pelayan’ di belakang para penyerang di Everton pada musim mendatang.
Pasalnya, Everton dikabarkan tertarik untuk merekrut penyerang Arsenal, Olivier Giroud. The Toffees dikabarkan siap menggelontorkan dana sebesar 20 juta pounds atau setara Rp345 miliar.
Dua tim besar Liga Primer Inggris, Chelsea dan Man United dilaporkan tertarik untuk merekrut penyerang asal Belgia tersebut.