Liga Super Malaysia

Nyaris Patahkan Kaki Lawan, Andik Vermansah Minta Maaf

Kamis, 13 Juli 2017 05:40 WIB
Editor: Rendy Gusti
© Selangor FA
Pemain Selangor FA, Andik Vermansah. Copyright: © Selangor FA
Pemain Selangor FA, Andik Vermansah.

Gelandang Selangor FA, Andik Vermansah melakukan pelanggaran keras dalam laga melawan Perak FA di pekan ke-15 Liga Super Malaysia, Selasa, 11 Juli 2017. Atas perlakuan kasarnya tersebut, Andik langsung diberikan kartu merah oleh sang pengadil lapangan.

Dalam prosesnya, Andik tengah mencoba merebut bola dari Mohd Zaquan Adha Abdul Radzak. Namun sayang, tekel yang dilakukannya justru terlambat dan membuat dirinya diusir dari lapangan.

Baca Juga

Atas kejadian itu, pemain Timnas Indonesia itu langsung memberikan permintaan maaf melalui akun Twitter resminya, @andik_vermansah. "Selama saya mengenal sepakbola, di dalam hati saya tidak pernah untuk mencederai orang atau berniat buruk terhadap orang lain. Mohon maaf," ujar gelandang kelahiran Jember itu.

Kejadian kurang menyenangkan bagi Andik itu terjadi di menit ke-57. Beruntung, Selangor FA berhasil memenangi laga dengan skor tipis 1-0 atas Perak FA. Kemenangan tersebut pun membuat The Red Giants kukuh di posisi 4 klasemen sementara Liga Super Malaysia.

3.9K