Pelatih Timnas (Timnas) Indonesia U-16, Fakhri Husaini akan melakukan perubahan dalam laga keempat Timnas Indonesia di Piala AFF U-15 2017. Menghadapi Laos, dia akan melakukan rotasi pemain.
Timnas Indonesia akan menghadapi Laos dalam laga keempat Grup A Piala AFF U-15 2017. Laga ini sendiri akan berlangsung pada Sabtu (15/07/17) besok.
Pertandingan tersebut menjadi ajang kebangkitan Timnas Indonesia di Piala AFF setelah menelan dua kali kekalahan beruntun.
Tak hanya menjadi momentum kebangkitan Timnas Indonesia, Fakhri juga akan melakukan sedikit perubahan. Terutama perubahan dalam susunan daftar pemain.
Baca Juga: |
---|
"Yang jelas, nanti saya akan merotasi pemain untuk memberikan kesempatan bertanding kepada pemain yang belum bermain di turnamen ini," ucap Fakhri dalam rilis yang diterima INDOSPORT, Jumat (14/07/17).
Meski melakukan rotasi, Fakhri tetap menargetkan kemenangan dalam laga nanti. Sebab dia tidak ingin hanya menjadi penghuni dasar klasemen.
"Kami tidak ingin pulang dengan hanya mendapatkan satu poin saja di turnamen ini. Itu yang saya katakan kepada pemain. Jadi, sisa dua pertandingan nanti kami akan bertekad untuk menang dan meraih enam poin sisa lagi," tegas Fakhri.
Indonesia saat ini baru mengoleksi satu poin atas hasil menahan imbang Myanmar di laga pembuka. Namun Skuat Garuda Asia menelan kekalahan di dua laga berikutnya menghadapi Thailand dan Australia.