Liga 1

Persija Kedatangan Striker Asing Seleksi, Siapa Dia?

Senin, 24 Juli 2017 20:49 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Ramadhan
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Penggawa Persija Jakarta tengah mendengarkan arah dari sang pelatih, Stefano Cugurra Teco. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Penggawa Persija Jakarta tengah mendengarkan arah dari sang pelatih, Stefano Cugurra Teco.

Jendela transfer putaran kedua kompetisi Gojek Traveloka Liga 1 2017 telah dibuka. Berbagai peserta Liga 1, termasuk Persija Jakarta menyambutnya dengan penuh semangat.

Tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut telah kedatangan seorang pemain anyar. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh pelatih Macan Kemayoran, Stefano Cugurra Teco.

© Herry Ibrahim/Indosport
Macan Kemayoran hanya melakukan latihan ringan yang dipimpin pelatih Stefano Cugurra Teco. Copyright: Herry Ibrahim/IndosportMacan Kemayoran hanya melakukan latihan ringan yang dipimpin pelatih Stefano Cugurra Teco.

Teco menyatakan, pesepakbola impor tersebut berposisi sebagai striker. Akan dilihat terlebih dahulu kemampuannya sebelum disodorkan kontrak.

Baca Juga:

“Soal calon pemain, tanya manajemen. Saya bicara sama manjemen. Sudah ada pemain asing posisi striker yang datang. Itu rekomendasi dari manajemen. Kita harus lihat dia lebih bagus atau tidak,” ucap Teco saat ditemui pewarta sesaat setelah memimpin latihan anak asuhannya di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin, (22/07/17).

© Twitter@Liga1Match
Ramdani Lestaluhu melakukan selebrasi bersama rekan satu timnya setelah cetak gol pada menit ke-19. Copyright: Twitter@Liga1MatchRamdani Lestaluhu melakukan selebrasi bersama rekan satu timnya setelah cetak gol pada menit ke-19.

Namun, Teco tidak mau berbicara lebih jauh soal sosok striker asing seleksi tersebut. Arsitek asal Brasil itu hanya membocorkan bahwa sang pemain berposisi sebagai ujung tombak.

Manajemen Persija melalui Direktur Utama, Gede Widiade, membenarkan informasi tersebut. Kata Gede, sang pemain telah tiba di ibu kota dan akan bergabung dalam latihan, Selasa, (25/07/17).

© Mochamad Hary Prasetya/Superball.id
Direktur Persija Jakarta, Gede Widiade. Copyright: Mochamad Hary Prasetya/Superball.idDirektur Persija Jakarta, Gede Widiade.

“Putaran kedua butuh grade tinggi. Kalau mereka tidak memenuhi grade, jangan tanya saya. Saya mau yang di atas mereka. Hari ini sudah datang besok mungkin latihan. Kejutan,” ujar Gede.

1.9K