Dilepas Persija, Luis Junior Ucapkan Perpisahan untuk Sepakbola Indonesia?

Sabtu, 5 Agustus 2017 03:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Herry Ibrahim/Indosport
Aksi Luis Carlos Junior saat bersama Persija Jakarta. Copyright: © Herry Ibrahim/Indosport
Aksi Luis Carlos Junior saat bersama Persija Jakarta.

Striker asing Luis Carlos Junior baru saja dilepas oleh Persija Jakarta pada bursa transfer putaran kedua Gojek Traveloka Liga 1. Tim Macan Kemayoran secara resmi telah mengonfirmasi terkait berakhirnya kerja sama dengan pemain 27 tahun itu.

Asisten manajer Persija, Ardhi Tjahjoko menjelaskan kalau Persija tidak lagi memperpanjang masa peminjaman Luis Junior dari Madura United (MU). Karenanya, Luis Junior pun sudah mengucapkan salam perpisahan dengan Persija maupun pendukung tim yakni Jakmania.

© Instagram/@persijajkt.
Luis Carlos Junior saat diperkenalkan oleh Persija Jakarta. Copyright: Instagram/@persijajkt.Luis Carlos Junior saat diperkenalkan oleh Persija Jakarta.

Hal itu diketahui melalui posting-an di akun Instagram Luis Junior. Pemain asal Brasil itu menjelaskan kalau ia bakal meninggalkan Indonesia dan akan kembali suatu waktu nanti.

"Terima kasih buat Persija. Pemain dan The Jakmania, mohon maaf bila saya ada kesalahan. Saya selalu berdoa buat Persija juara, Amin. Terima kasih buat Indonesia. Saya pergi pulang untuk kembali bermain di Indonesia," tulis Luis di Instagramnya, @juniorcaetano10.

Usai dilepas Persija Jakarta, status Luis Junior sebenarnya masih merupakan pemain Madura United. Pasalnya, pada awal musim Liga 1 2017, ia hanya dipinjamkan ke Persija. Akan tetapi, pemain 27 tahun itu menyatakan tidak akan kembali bersama Madura United (MU). Ia menyatakan saat ini mendapat tawaran dari negara lain.

“(Tujuan setelah meninggalkan Persija) saya belum tahu. Saya memiliki proposal dari negara lain yang juga sangat baik. Saya tidak kembali ke MU. Tapi sampai saat ini saya belum memutuskan (akan hengkang ke mana),” ujar Luis Junior seperti dikutip dari VIVA.co.id.

© INTERNET/Goal.com
Caption Copyright: INTERNET/Goal.comLuis Carlos menyebut dirinya tidak akan kembali ke MU.

Selama berkostum Persija diputaran pertama, Luis Junior tampil dalam 15 pertandingan dan mencetak 3 gol. Ia menjadi salah satu pemain kunci bagi pelatih Stefano Cugurra Teco untuk mengakhiri paruh musim di posisi 6 klasemen.

Kepergian Luis Junior dari Persija, disinyalir tidak lepas dari akan datangnya legiun asing anyar, Kamil Pozniak. Gelandang serang asal Polandia ini sudah beberapa kali ikut serta dalam sesi latihan, dan tengah dalam proses seleksi.

2.7K