Jawara bertahan Liga Primer Inggris, Chelsea, akan menjamu Burnley di Stamford Bridge dalam laga pertama di pekan pertama Liga Primer Inggris musim 2017/18. Bermain di depan pendukungnya sendiri, skuat Antonio Conte diprediksi akan memenangkan pertandingan dengan mudah.
Hal ini dikarenakan komposisi pemain dari kedua tim itu sendiri. Chelsea yang telah mendatangkan beberapa pemain baru di bursa transfer musim panas ini, terlihat superior dibandingkan dengan Burnley.
Selain itu, faktor tiga poin perdana yang ingin diraih skuat Antonio Conte juga dapat menjadi lecutan untuk The Blues mempertahankan gelar. Terlebih lawannya adalah Burnley, yang musim lalu mengakhiri posisi di peringkat 16.
Antonio Conte akan menggunakan formasi andalannya, 3-4-2-1, untuk meladeni Burnley di laga tersebut. Penyerang baru mereka, Alvaro Morata, diprediksi akan menjadi ujung tombak skuat The Blues.
Sementara kubu tamu, akan menggunakan formasi 4-4-2. Vokes dan Gray diharapkan mampu menembus pertahanan solid yang telah dibangun oleh Conte pada musim lalu. Nantinya, keduanya akan mencoba untuk merepotkan Rudiger, David Luiz, dan Garry Cahill.
Player to Watch:
N’Golo Kante (Chelsea)
Gelandang Prancis ini diprediksi akan menjadi batu sandungan untuk skuat Sean Dyche saat melakukan serangan. Kante yang musim lalu menjadi pemain terbaik versi PFA, disinyalir akan merepotkan para gelandang Burnley dalam melakukan serangan.
Sam Vokes (Burnley)
Burnley hanya mampu berharap kepada Vokes, pencetak gol terbanyak mereka pada musim lalu. Pria berusia 27 tahun itu setidaknya diharapkan mampu untuk merepotkan lini pertahanan Chelsea.