Hijrah ke PSG, Neymar Dapat 'Jabatan' Baru

Rabu, 16 Agustus 2017 19:09 WIB
Penulis: Nindhitya Nurmalitasari | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Kemeriahan Neymar disambut dengan meriah di Stadion Parc des Princes. Copyright: © Getty Images
Kemeriahan Neymar disambut dengan meriah di Stadion Parc des Princes.

Neymar Jr kini telah resmi menjadi bagian dari Paris Saint-Germain. Mantan striker Barcelona ini diboyong ke Paris dengan transfer pemecah rekor dunia senilai 222 juta euro atau Rp3,4 triliun rupiah. Ia baru saja menorehkan debut manisnya saat mencetak gol perdana bagi PSG, Minggu (13/08/17) waktu setempat.

Namun terlepas dari ingar-bingar nilai transfer fantastisnya, Neymar ternyata baru saja diangkat menjadi goodwill ambassador atau duta dari sebuah organisasi non-pemerintah internasonal, Handicap International

Handicap International sendiri adalah sebuah organisasi kemanusiaan yang bergerak dalam penyediaan bantuan dan dukungan bagi para penyandang disabilitas dan kelompok-kelompok rentan lainnya. Terutama bagi mereka yang hidup di negara-negara miskin serta korban konflik ataupun bencana alam.

© handicap-international.us
Neymar diangkat sebagai duta Handicap International. Copyright: handicap-international.usNeymar diangkat sebagai duta Handicap International.

Menurut keterangan di laman resminya, organisasi ini telah menjalankan berbagai proyek di 61 negara di seluruh dunia sejak didirikan tahun 1982 silam. Organisasi ini juga pernah menerima penghargaan Nobel Perdamaian atas kampanye anti-ranjau pada tahun 1992.

Pengangkatan Neymar sebagai duta organisasi internasional ini diumumkan pada Senin (14/08/17) waktu setempat, di luar kantor organisasi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Jenewa, Swiss.

Pada kesempatan tersebut, pemain berkewarganegaraan Brasil ini sempat pula naik ke atas sebuah monumen kursi raksasa patah yang didedikasikan bagi korban ranjau. Neymar lalu menendang bola dari atas monumen tersebut sebagai simbol dukungannya bagi para korban.

© handicap-international.us
Neymar diangkat sebagai duta Handicap International. Copyright: handicap-international.usNeymar menendang bola dari atas monumen kursi patah.

Saat memberikan pidato sambutan, pemain 25 tahun ini pun mengungkapkan rasa terima kasihnya karena telah dipercaya sebagai duta baru di organisasi tersebut. Ia juga berharap program sosial yang dilakukan Handicap International dapat membantu banyak orang.

"Saya harap hal ini akan menjadi kerja sama yang sangat sukses dan kita dapat membantu banyak orang," harap pemain bergaji 30 juta euro atau Rp516 miliar per pekan itu, dilansir dari Daily Mail. Namun, ketika ditanya mengenai komitmennya untuk terjun langsung ke lapangan bersama Handicap International, pemain Brasil ini mengaku masih mempertimbangkannya.

Di sisi lain, pihak organisasi sendiri tetap merasa terbantu dengan keterlibatan Neymar untuk meningkatkan kesadaran publik dan menyuarakan tujuan mereka, terlebih dengan popularitasnya sebagai pesepakbola termahal di dunia.

1.9K