Rekap Rumor Transfer Hari Ini: Ozil ke Dortmund, Barcelona Masih Inginkan Coutinho

Senin, 28 Agustus 2017 16:22 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© getty images
Gelandang Arsenal, Mesut Ozil. Copyright: © getty images
Gelandang Arsenal, Mesut Ozil.

Klub-klub elite Eropa sudah mendatangkan pemain incaran mereka yang juga sempat menghebohkan dunia transfer sepakbola Eropa.

Mulai dari Arsenal yang berhasil datangkan Alexandre Lacazette, Manchester United yang mendatangkan Romelu Lukaku dan Nemanja Matic, Chelsea yang memboyong Alvaro Morata, Liverpool yang sukses mengamankan jasa Mohamed Salah.

Dan tentunya yang paling menghebohkan adalah Neymar Jr yang menjadi pemain termahal di dunia, setelah dirinya diboyong oleh Paris Saint-Germain (PSG) dari Barcelona, serta Barca juga yang berhasil merekrut Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund sebagai pengganti Neymar.

Neymar dan Dembele pun kini menjadi dua pemain termahal di dunia, setidaknya hingga tanggal 28 Agustus 2017 ini.

Biasanya, jendela transfer musim panas akan ditutup setiap akhir bulan Agustus. Untuk tahun ini, sepertinya klub-klub elite Eropa tidak ada lagi yang akan mendatangkan pemain bintang yang menghebohkan dunia transfer.

Meski demikian, bukan berarti mereka telah puas dengan skuat yang telah dimiliki. Ya, mungkin ada beberapa yang sudah merasa cukup, namun ada juga yang masih berupaya untuk mendatangkan pemain baru.

Siapa sajakah mereka? Berikut ini INDOSPORT membagikan rangkuman rumor transfer Senin (28/08/17):

Arsenal

Masa depan pemain megabintang Arsenal, Alexis Sanchez di tim London Merah tampaknya masih belum menemui titik terang.

Beredar laporan dari DailyStar, kabarnya mantan penggawa Udinese dan Barcelona ini meminta agar dirinya diberikan gaji sebesar 400 ribu poundsterling atau lebih dari Rp6,8 miliar per pekan sebagai syarat agar ia dapat bertahan.

© INDOSPORT
Alexis Sanchez di bangku cadangan. Copyright: INDOSPORTAlexis Sanchez di bangku cadangan.

Seandainya tawaran ini ditolak, maka Manchester City pun siap untuk memboyongnya dan mengabulkan permintaan gaji tersebut.

Menurut laporan dari Express, tim asal London Utara ini berencana untuk membajak pemain bintang muda Real Madrid, Marco Asensio.

© Getty Images
Selebrasi Asensio usai cetak gol ke gawang Barcelona. Copyright: Getty ImagesPemain bintang muda Real Madrid, Marco Asensio.

Besar kemungkinan, The Gunners berencana memboyong pemain asal Spanyol ini untuk mengantisipasi andai Alexis Sanchez hengkang ke Manchester City.

AS Monaco

AS Monaco tampaknya sudah pasrah akan kepergian striker muda andalan mereka, Kylian Mbappe. Pasalnya, SkySports melaporkan, jika Monaco telah menjalin kesepakatan dengan rivalnya, Paris Saint-Germain (PSG) terkait transfer pemain asal Prancis tersebut.

© Telegraph
Mbappe (AS Monaco). Copyright: TelegraphKylian Mbappe, striker muda AS Monaco.

Kabarnya, PSG akan mendatangkan Mbappe di musim panas ini dengan status pinjaman kemudian baru dipermanenkan pada musim depan dengan harga senilai 166 juta poundsterling atau lebih dari Rp2,85 triliun.

Barcelona

Meski telah mendaratkan Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund, Barcelona dikabarkan masih menginginkan jasa dari pemain megabintang Liverpool, Philippe Coutinho.

© David Blunsden/Action Plus via Getty Images
Pemain bintang Liverpool, Philippe Coutinho. Copyright: David Blunsden/Action Plus via Getty ImagesPemain megabintang Liverpool, Philippe Coutinho.

Bahkan, Marca mengatakan jika Blaugrana masih berusaha keras untuk mendatangkan Coutinho termasuk Angel Di Maria dari Paris Saint-Germain (PSG) sebelum jendela transfer musim panas ini ditutup.

© INDOSPORT
Angel Di Maria. Copyright: INDOSPORTAngel Di Maria.

Tidak hanya itu, beredar laporan juga dari Don Balon jika tim besutan Ernesto Valverde ini berencana untuk membajak striker muda Manchester United, Marcus Rashford.

Kabarnya, pemain asal Inggris ini ditujukan untuk menjadi penerus striker andalan mereka, Luis Suarez di masa depan.

© Matthew Ashton - AMA/Getty Images
Bintang muda Manchester United, Marcus Rashford. Copyright: Matthew Ashton - AMA/Getty ImagesBintang muda Manchester United, Marcus Rashford.

Tampaknya, Barcelona benar-benar ingin memanfaatkan uang hasil penjualan Neymar Jr ke PSG untuk bisa mendatangkan banyak pemain berkualitas sekaligus di musim 2017/18 ini.

Borussia Dortmund

Setelah mendapat dana fantastis, yakni sebesar 97 juta poundsterling atau lebih dari Rp1,66 triliun yang didapat dari hasil penjualan Ousmane Dembele ke Barcelona, Dortmund kini memiliki modal besar untuk mendatangkan pemain baru.

Menurut laporan dari Mirror, Die Borussen berencana untuk membajak playmaker Arsenal, Mesut Ozil sebelum jendela transfer musim panas ini benar-benar ditutup.

© Indosport
Mesut Ozil. Copyright: IndosportMesut Ozil, playmaker Arsenal.

Tim yang bermarkas di Signal Iduna Park tersebut percaya, jika Ozil sangat tepat untuk mengisi tempat yang ditinggalkan oleh Dembele.

Chelsea

Usaha Chelsea untuk mendatangkan pemain berdarah Inggris di musim panas ini masih belum sirna. Belum juga usaha mereka mendatangkan Alex Oxlade-Chamberlain dari Arsenal, mereka kini berusaha mendatangkan pemain asal Inggris lainnya.

DailyStar mengatakan, jika Chelsea melalui pelatih mereka, Antonio Conte terus memantau perkembangan transfer dari gelandang tengah Everton, Ross Barkley.

© Michael Steele/Getty Images
Bintang muda Everton, Ross Barkley. Copyright: Michael Steele/Getty ImagesBintang muda Everton, Ross Barkley.

Barkley disebut-sebut Conte sebagai sosok yang dapat menggantikan peranan dari mantan pemain andalannya, Nemanja Matic yang kini telah hengkang ke Manchester United.

Liverpool

Beredar laporan dari Telegraph, jika Liverpool sedang memantau gelandang muda berbakat milik AS Monaco, Thomas Lemar.

© Indosport.com
Thomas Lemar (AS Monaco) Copyright: Indosport.comThomas Lemar (AS Monaco)

Bahkan, The Reds berencana untuk memboyong Lemar dengan mahar senilai 60 juta euro atau lebih dari Rp954 miliar.

Man United

Manchester United masih berencana untuk memperkuat lini serang mereka di musim 2017/18 ini. Meski telah mendatangkan Romelu Lukaku dari Everton, kini tim besutan Jose Mourinho itu siap mengeluarkan uang besar lagi demi mendatangkan pemain bintang Real Madrid, Gareth Bale.

© INDOSPORT
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale. Copyright: INDOSPORTPenyerang Real Madrid, Gareth Bale.

Menurut laporan dari Don Balon, The Red Devils siap mengeluarkan uang sebesar 92 juta poundsterling atau lebih dari Rp1,58  triliun untuk membawa pemain asal Wales tersebut ke Old Trafford.

Tidak hanya itu, SkySports juga mengatakan jika Man United ingin merekrut bek kiri Fulham, Ryan Sessegon. Namun, Mourinho diyakini lebih tertarik untuk meminjam pemain yang masih berusia 17 tahun tersebut daripada membelinya secara permanen.

2.7K