Diinginkan Chelsea, Man United Justru Menolak Mahrez

Selasa, 5 September 2017 06:34 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Riyad Mahrez, gelandang serang Leicester City. Copyright: © INDOSPORT
Riyad Mahrez, gelandang serang Leicester City.

Mahrez bahkan mendapat keistimewaan untuk meninggalkan pemusatan latihan Timnas Aljazair demi menyelesaikan permasalahan kontraknya. Meski digadang-gadang bakal bergabung dengan Chelsea, namun menurut laporan Star Sport Mahrez disebutkan juga tertarik untuk bergabung bersama Manchester United.

Namun keinginan gelandang 26 tahun tersebut untuk bergabung ke Setan Merah tampaknya bertepuk sebelah tangan. Jose Mourinho kabarnya tidak tertarik untuk membeli pemain baru lagi di deadline bursa transfer dan kembalinya Zlatan Ibrahimovic menjadi kesepakatan terakhir mereka di musim panas ini.

Sebagai informasi, tidak ada klub Liga Primer Inggris lainnya yang mengajukan tawaran kepada Mahrez di bursa transfer, meski sang pemain terus dikaitkan dengan Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.

© INDOSPORT
Riyad Mahrez berpeluang tinggalkan Leicester City di musim panas ini. Copyright: INDOSPORTRiyad Mahrez berpeluang tinggalkan Leicester City di musim panas ini.

Sementara Man United lebih tertarik untuk membeli satu pemain sayap baru musim panas ini, dan tengah mengejar Ivan Perisic dari Inter Milan. Selain Perisic, Antoine Griezmann dan Gareth Bale juga menjadi incaran Setan Merah meski keduanya belum akan dilepas baik oleh Atletico Madrid maupun Real Madrid.

Sementara Mahrez sendiri dipastikan akan tetap bertahan bersama Leicester City dan kemungkinan baru akan meninggalkan klub tersebut pada Januari mendatang.

© Power Sport Images/Getty Images
Striker andalan Atletico Madrid, Antoine Griezmann. Copyright: Power Sport Images/Getty ImagesStriker andalan Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
1.4K