Piala AFF U-18 2017

Rapor Pemain Timnas Indonesia U-19 Usai Kalahkan Myanmar

Rabu, 6 September 2017 15:00 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:
Kiper: M. Riyandi (Nilai 7,5)

Pada babak pertama pemain muda milik Barito Putera ini cukup sering mendapat tekanan dari para pemain depan Myanmar. Namun, penampilannya yang tenang dan lugas beberapa kali menggagalkan peluang yang tercipta, termasuk save one on one saat berhadapan dengan pemain nomor 10 Myanmar walau pemain lawan akhirnya terperangkap offside.

Meski sempat kebobolan pada menit ke-27, penampilan Riyandi tidak bisa dianggap sebelah mata. Sepanjang laga ia melakukan 5 save, 1 intersep, 1 tekel sukses dan 21 operan tepat.

Media Vietnam VFF.org, bahkan menyandingkan Muhammad Riyandi dengan kiper milik Bayern Munchen, Manuel Neuer. VFF.org menilai kiper 17 tahun tersebut memiliki potensi besar dan bakal bersinar sebagai bintang.

Riyandi dianggap sebagai wajah penjaga gawang masa kini yang di samping refleks cepat dari tangan, namun juga memiliki kaki yang kuat. Penjaga gawang asal klub Barito Putera itu juga tak takut mengambil risiko keluar dari area penalti untuk menghentikan bola.

1.1K