Laga sengit akan mempertemukan Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam U-19 dalam lanjutan babak penyisihan grup B Piala AFF U-18, Senin (11/09/17) sore. Jelang laga tersebut, kapten Vietnam, Thi Ba Sang menunjukkan rasa percaya diri yang tinggi dan menyatakan timnya bisa melangkah ke babak final.
"Kami ingin menghadapinya satu pertandingan demi pertandingan. Target pertama kami adalah maju ke babak final. Lalu kita lihat apa yang bisa kami lakukan di sana (final),” ujar Ba Sang seperti dilansir dari laman resmi AFF.
Rasa optimisme Ba Sang memang beralasan, pasalnya dalam dua laga di grup B Piala AFF U-18 tahun ini, Vietnam U-19 berhasil meraih dua kemenangan secara saat melawan Brunei Darussalam dan Filipina.
Dua kemenangan ini juga diraih dengan margin yang cukup besar, 8-1 saat melawan Brunei dan 5-0 saat menghajar Filipina. Kemenangan itu pula yang mengantarkan Vietnam berada di puncak klasemen sementara Grup B dengan nilai enam poin sama dengan Indonesia, namun unggul dalam produktivitas gol.
Di sisi lain, pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri menyatakan kalau semua pemain dalam kondisi siap untuk melawan Vietnam. Coach Indra juga telah menyiapkan strategi khusus untuk menumbangkan pemimpin klasemen Grup B itu.
"Kami sudah mempelajari bagaimana Vietnam bermain, dan menyiapkan termasuk siapa saja yang akan kami turunkan lawan Vietnam. Prinsipnya, setiap pertandingan kami akan berikan cara yang berbeda dengan identitas yang sama, dan mungkin dengan pemain yang sedikit berbeda," ujar Indra Sjafri.
Timnas Indonesia U-19 memang wajib menang atas Vietnam, pasalnya hal itu akan memudahkan langkah Skuat Garuda Nusantara ke babak semifinal. Aturan Piala AFF hanya memberikan jatah tiket empat besar pada dua tim teratas di tiap grup.