Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Thailand di partai semifinal AFF U-19, Jumat (15/09/17). Tim Gajah Perang berhasil lolos ke semifinal setelah menduduki posisi runner-up klasemen grup A.
Thailand bukanlah lawan yang mudah ditaklukkan. Meskipun hanya finish di posisi kedua pada fase grup, mereka menjadi tim yang tidak terkalahkan bersama Malaysia. Mereka berhasil memperoleh 13 poin dengan catatan empat kali kemenangan dan sekali imbang. Mereka juga hanya kalah selisih gol dari Malaysia yang memuncaki klasemen.
Thailand berhasil menceploskan sembilan gol dan hanya kemasukan dua gol saja dari semua laga yang dijalani di fase grup. Meskipun produktivitas gol mereka tidak sebanyak Timnas U-19 bukan berarti Thailand tidak akan menebar ancaman pada laga semifinal kontra Egy Maulana dkk.
- Hadapi Thailand, Ini Permintaan Timnas U-19 Indonesia untuk Suporter Indonesia
- 4 Fakta Ini Indikasikan Timnas U-19 Bisa Juara Piala AFF
- Kursi Tandang Terbatas, Suporter FC Koln Rusuh di Kandang Arsenal
- Cetak Hattrick, Andre Silva Samai Pencapaian Kaka 11 Tahun Silam
- Batal Lawan Borneo, Persib Ganti dengan Uji Coba
Menanggapi hal tersebut, pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri meminta anak asuhannya untuk tidak meremehkan kemampuan Thailand. Indra Sjafri juga menyatakan bahwa ia sangat respek dan mewaspadai Thailand. Setiap pemain harus siap secara taktikal, fisik, kebugaran, dan mental.
Jelang menghadapi Thailand, Indra Sjafri mengatakan anak asuhnya harus siap dalam banyak hal.#GarudaNusantara #AFFU18Championship pic.twitter.com/rENIrzwmWl
— PSSI - FAI (@pssi__fai) September 14, 2017
Sebelumnya, Indra Sjafri menyatakan akan kemungkinan adanya rotasi pemain yang dilakukan karena ia ingin semua pemain yang dibawa ke kejuaraan itu mendapat pengalaman bertanding.
"Di ajang ini saya ingin semua pemain saya kasih kesempatan (bermain). Di tim usia muda, jauh lebih penting yakni kita kasih kesempatan ke semua pemain, karena hakekatnya nanti akan menjadi generasi baru untuk Timnas Senior," ujar Indra Sjafri seperti rilis yang diterima INDOSPORT.
Untuk itu, Indra Sjafri juga berpesan pada semua pemain agar percaya diri ketika mendapat kesempatan bermain. Para pemain Timnas U-19 juga diminta untuk tetap fokus serta optimistis bisa melaju ke partai final meski terlebih dahulu ditantang Thailand di babak semifinal.
"Untuk mental pemain, saya selalu tekankan agar selalu percaya diri, fokus serta optimistis," tutur mantan pelatih Bali United tersebut.