Kendati telah beredar kabar perombakan di kursi kepelatihan PSMS Medan oleh manajemen, namun sang pelatih Mahruzar Nasution justru mengaku tak mendapatkan kabar sebelumnya.
Dirinya mengaku belum diberitahukan oleh pihak manajemen terkait pencopotan dirinya dan digantikan oleh eks pelatih Persib Bandung, Djajang Nurjaman. Namun dirinya memahami risiko jabatan pelatih yang rawan diganti.
"Sampai saat ini saya belum dapat konfirmasi mengenai pergantian saya sebagai pelatih. Risiko pelatih ya memang seperti itu (diganti). Tapi gini, saya prinsipnya yang menempatkan saya sebagai pelatih adalah Pembina PSMS (Edy Rahmayadi)." ujar Mahruzar saat dikonfirmasi.
"Jadi kalau memang, Pak Edy bilang saya diganti, saya terima. Tapi memang saat ini saya belum ada dapat kabar," tambahnya.
Kendati diganti Mahruzar tetap berbesar hati. Bahkan dirinya berpesan kepada para pemain untuk tetap semangat dan bekerja keras agar mencapai tujuan bisa ke liga 1.
"Siapapun pelatihnya anak-anak harus tetap semangat agar bisa naik ke kasta tertinggi," harapnya.