Liga Indonesia Bobrok, Bomber Timnas U-19 Disarankan Bermain di Luar Negeri

Kamis, 21 September 2017 13:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© PSSI
Egy Maulana Vikri (depan) berusaha mendapatkan bola dari pemain Brunei. Copyright: © PSSI
Egy Maulana Vikri (depan) berusaha mendapatkan bola dari pemain Brunei.

Nama bomber Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri tengah naik daun. Penampilan impresifnya bersama Timnas Indonesia U-19 di ajang Piala AFF U-18 membuat dirinya laris manis menjadi bidikan klub-klub besar Liga Indonesia.

Egy memang belakangan santer diberbincangkan oleh klub besar Indonesia. Pemain 18 tahun ini menjadi rebutan setiap klub peserta Liga 1.

© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Egy Maulana Vikri. Copyright: Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORTEgy Maulana Vikri.

Bahkan klub sebesar Persib Bandung dikabarkan meminati pemain yang meraih gelar top skor Piala AFF U-18 lalu. Ternyata tak hanya Maung Bandung yang menginginkan jasa pemain asal Sumatera Utara ini. 

Borneo FC ternyata juga memiliki hasrat untuk mendapatkan jasa Egy. Hal ini diutarakan langsung oleh Presiden klub berjuluk Pesut Etam, Nabil Husein Said Amin.

"Kalau soal Egy pasti tertarik banget untuk mendatangkannya," ucap Nabil, Kamis (21/09/17).

© bola.net
Presiden PBFC, Nabil Husein. Copyright: bola.netPresiden PBFC, Nabil Husein.

Namun Nabil sepertinya sadar bahwa keinginnanya untuk mendapatkan Egy cukup sulit. Terlebih nama dia akan bersaing dengan klub besar lainnya di Liga Indonesia.

Namun, pria yang kerap disapa Bos Nabil ini menyarankan agar Egy tidak bermain di Liga Indonesia. Dengan kualitas yang dimilikinya, Egy lebih pantas bermain di Liga luar.

"Tapi hal itu sepertinya mustahil, karena banyak klub yang menginginkan dia. Tapi saya sarankan dia jangan main di Indonesia," beber Nabil.

"Karena kualitas sepakbola di sini jauh sekali untuk menunjang kualitas Egy. Dari segi infrastruktur dan fasilitas lainnya kita jauh dari negara lain. Jadi saya sarankan di lebih baik main di liga luar," jelas Nabil.

Nabil pun memiliki masukan untuk destinasi liga luar negeri yang cocok dengan Egy. Baginya Egy masih dapat bersaing di Liga Thailand dan Malaysia.

"Malaysia okelah, tapi kalau liat kemampuan Egy dia cocok bermain di Thailand. Di Liga Jepang juga masih masuk, tapi memang agak sulit kecuali dia bermain di kasta ketiga," tutup Nabil.

2.8K