Baru semusim melatih Bayern Munchen, Carlo Ancelotti harus menerima kenyataan pahit. Dirinya baru saja dipecat oleh Munchen usai memberikan penampilan yang buruk pasca lakoni pertandingan kedua di babak grup Liga Champions 2017/18.
Pada pertandingan tandang di markas Paris Saint-Germain, Kamis (28/09/17), anak asuh Ancelotti harus menerima kekalahan menyakitkan 0-3. Usai performa buruk tersebut, pihak Die Bayern pun mengambil keputusan untuk memecat pelatih mereka dari kursi kepelatihan.
Breaking: #FCBayern part ways with Carlo Ancelotti.
— FC Bayern English (@FCBayernEN) September 28, 2017
📰 https://t.co/LVrunD4QmT pic.twitter.com/PoHjLPnh2f
Penampilan yang tidak sesuai dengan ekspektasi pihak klub pun membuat CEO Munchen, Karl-Heinz Rummenigge mengambil keputusan memecat Don Carlo. Tidak hanya pria berusia 58 tahun saja yang didepak, beberapa staf lainnya seperti Davide Ancelotti, Giovanni Mauri, Francesco Mauri, dan Mino Fulco terpaksa harus pergi dari Allianz Arena.
Kepergian Ancelotti pun membuat kursi kepelatihan menjadi kosong. Meskipun saat ini pihak klub sudah menunjuk asisten pelatih Willy Sagnol untuk mengemban tanggung jawab itu, namun hanya bersifat sementara saja.
Menilik hal itu, kini INDOSPORT merangkum lima pelatih mana saja yang berpotensi mengisi posisi yang ditinggalkan oleh Carlo Ancelotti di Bayern Munchen.