Performa cemerlang Satria Tama terus mendapatkan respons positif. Terbaru, Madura United mulai melirik kiper Timnas Indonesia U-23 tersebut, usai tampil bagus meski Persegres Gresik United mengalami kekalahan telak 0-3 dari Sapeh Kerrab di depan pendukungnya sendiri pada Selasa, (26/09/17) lalu.
Satria Tama memang begitu menyita perhatian dalam laga yang berlangsung di Stadion Petrokimia Gresik itu. Beberapa aksi penyelamatan gemilangnya begitu krusial dan menghadirkan tepuk tangan meriah dari penonton.
Dari pengamatan INDOSPORT, penjaga gawang berusia 20 tahun itu setidaknya melakukan lima kali penyelamatan krusial. Tiga kali menepis tendangan langsung Greg Nwokolo dkk, serta mampu memblokir dua kali serangan MU yang dibangun lewat umpan-umpan silang.
"Dia begitu luar biasa dan tampil sangat baik. Dia (calon) pemimpin tim," ucap manajer Madura United, Gomes De Oliviera.
Pelatih Madura United itu memang tak ragu dalam memberikan pujian terhadap performa Satria Tama, yang dinilai bermain layaknya kiper dengan sarat akan pengalaman walau umurnya masih terbilang muda.
"Dia berusia masih muda. Tapi, (cara bermainnya) sudah seperti kiper senior," imbuhnya menjelaskan.
Isyarat lebih kuat dilontarkan Haruna Soemitro. Meski tidak mengutarakan minat secara langsung, namun pujiannya memperkuat indikasi bahwa klub kebanggaan Pulau Madura itu siap memboyongnya musim depan.
"Memang pantas jika banyak tim di kompetisi ini yang mengharapkannya. Hal itu berdasarkan dari penampilannya yang banyak melakukan penyelamatan di dalam pertandingan (Persegres vs Madura United) kemarin" ujar manajer Madura United tersebut.