Nama Egy Maulana Vikri belakangan ramai dikaitkan akan melanjutkan karier sepakbola di luar negeri terutama di Eropa. Kabar itu menyeruak pasca ada pertemuan antara Indra Sjafri, Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta dan salah satu agen sepakbola.
Namun, kesempatan seperti Egy tersebut rupanya belum terlalu dipikirkan oleh kiper Timnas U-19, Muhammad Aqil Savik. Aqil menjelaskan saat ini ia masih berkonsentrasi dan fokus bermain untuk Timnas U-19 dan juga klubnya, Persib Bandung U-19.
"Saya belum tahu kalau soal kesempatan main di luar, saat ini saya hanya fokus di Timnas dan klub saja," tuturnya.
Aqil mengakui semua pemain yang bergabung di Skuat Garuda Nusantara sudah sangat solid layakanya keluarga. Jebolan kiper dari Diklat Persib itu mengatakan ia banyak belajar dari pengalaman sewaktu membela Timnas U-19 di Piala AFF U-18 lalu di Myanmar.
"Kita di sini sudah seperti keluarga jadi senang berada di sini. Saya juga secara pribadi sudah melakukan evaluasi untuk memperbaiki apa yang kurang untuk bantu tim dan teman teman di tim," ujar Aqil Savik.
- Evan Dimas dan Irfan Bachdim Ungkap Misi Khusus Jelang Timnas Indonesia Lawan Kamboja
- Jelang 2 Uji Coba Internasional, 2 Pemain Timnas U-19 Belum Bergabung
- Performa Menanjak, Striker Persela Ini Masih Ingin Perkuat Timnas
- Hadapi Timnas U-19, Korea Selatan Diperkuat Pemain Bayern Munchen dan Valencia
- Luis Milla Rilis 20 Pemain Timnas Indonesia Lawan Kamboja
Dukungan dari keluarga, teman, dan tim pelatih diakui semakin membuat Aqil merasa nyaman dan bersemangat untuk terus mengembangkan diri. Hal itu pula berdampak positif sehingga ia semakin percaya diri saat dipercaya berada di bawah mistar gawang Garuda Nusantara.
"Keluarga, orang tua dan teman-teman selalu support. Saya berterima kasih pada coach Jarot (Supriadi) pelatih kiper, coach Indra Sjafri yang terus mempercayai saya sehingga menaikan kepercayaan diri saya," beber Aqil Savik.
"Saat pertandingan pertama saya (AFF U-18 lawan Vietnam) saya kurang adaptasi ditambah tensinya memang sangat tinggi. Namun sekarang saya sudah bisa adaptasi dan itu semakin menumbuhkan percaya diri saya," tutupnya.
Menjelang kualifikasi Piala Asia U-19 di Korea Selatan akhir bulan ini, Aqil Savik harus berjuang ekstra keras jika ingin menjadi penjaga gawang utama. Pasalnya saat ini di Timnas U-19 ada tiga saingan lain yakni Rakasurya Handika (PPLP Jateng), Gianluca P. Rossy, dan Adi Satrio.