Liga 1 Indonesia

Semakin Dekat, Jakmania Kini Dibekali Aplikasi Persija TV

Minggu, 1 Oktober 2017 06:30 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Rizky Pratama Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi para pemain Persija Jakarta usai gol pertama yang dicetak Fitra Ridwan. Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi para pemain Persija Jakarta usai gol pertama yang dicetak Fitra Ridwan. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Manajemen Persija Jakarta kembali membuat terobosan untuk bisa semakin dekat dengan Jakmania. Macan Kemayoran kini memiliki kanal informas berbasis aplikasi bernama Persija GW TV.

 

A post shared by Persija Jakarta (@persijajkt) on

Aplikasi ini nantinya akan menjadi corong informasi antara klub dengan para Jakmania. Aplikasi ini diresmikan langsung oleh Gede Widiade selaku Direktur Utama (Dirut) Persija, serta Tauhid Indrasjarief atau Bung Ferry selaku Presiden The Jakmania.

"Alhamdulillah bersama PP Jakmania dan pengurus Persija TV, hari ini launching Persija TV. Persija TV kita harapkan menjadi satu-satunya sarana yang dimilikiunutk  kegiatan dan aktivitas Persija, dan kegiatan Jakmania," ujar Gede.

© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade. Copyright: Muhammad Adiyaksa/INDOSPORTDirektur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade.

Gede pun meminta para pendukung untuk bisa memanfaatkan inovasi ini. Bahkan, Gede mengimbau agar para Jakmania mengunduh aplikasi ini pada smartphone mereka.

"PersijaTV tidak akan bisa besar tanpa Jakmania. Persija adalah milik Jakmania. Setelah hari ini, tolong download Persija TV melalui gadget," tambah Gede.

© Muhammad Adi Yaksa/Indosport.com
Peresmian store resmi Jakmania oleh Wagub DKI terpilih Sandiaga Uno, dengan Dirut Persija, Gede Widiade dan Ketum Jakmania, Tauhid Indrasjarief. Copyright: Muhammad Adi Yaksa/Indosport.comPeresmian store resmi Jakmania oleh Wagub DKI terpilih Sandiaga Uno, dengan Dirut Persija, Gede Widiade dan Ketum Jakmania, Tauhid Indrasjarief.

Terakhir, harapan besar dari manajemen Persija adalah saluran ini bisa dimanfaatkan untuk kemajuan bersama. Jajaran pengurus serta para pendukung bisa saling mendukung Persija TV sebagai bagian dari pemajuan klub.

"Saya mohon doa dan partisipasi agar Persija TV sejak hari ini satu-satunya sarana menginformasikan dari kita untuk kita oleh kita. Kepedulian anda akan Persija TV sangat besar," tutup Gede.

Persija memang tengah gencar untuk menyolidkan para pendukungnya yang tersebar di berbagai pelosok ibu kota. Sebelumnya, bahkan Persija meresmikan sejumlah official store yang menjual pernak-pernik Persija yang dikelola para Jakmania.

1.1K