Timnas Suriah baru saja mencuri perhatian publik sepak bola dunia. Pasalnya, negara yang dipimpin oleh Bashar Al Assad itu berhasil menjaga asa untuk lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia.
Asa tersebut didapat setelah mereka berhasil menahan imbang Iran dengan skor 2-2 dalam laga terakhir penyisihan grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia pada Selasa (05/09/17) lalu, sehingga membuat mereka menempati peringkat ketiga dan berhak satu tiket play-off melawan Australia.
Meski tak diunggulkan, tim besutan Ayman Al Hakeem ini bukan tidak mungkin bakal jadi batu sandungan Australia untuk tampil di Piala Dunia.
Suriah akan menjamu Ausrtalia di Stadion Hang Jebat, Malaysia, dalam kekuatan penuh. Striker mereka, Omar Al Somah juga dipastikan akan tampil sejak menit awal lantaran menjadi tumpuan lini depan Suriah untuk merobek jala gawang Australia yang kemungkinana akan diperkuat Mat Ryan.
Bertandang ke Stadion Hang Jebat, Australia tampil tidak dalam kondisi tim yang utuh lantra tak diperkuat kapten mereka, Mile Jedinak setelah gagal pulih tepat waktu dari cedera pangkal paha.
Pelatih timnas Australia Ange Postecoglou pun banyak melakukan perombakan tim untuk berlaga di babak play-off ini. Postecoglou mengganti lima pemainnya yang kalah dari Jepang dan mengalahkan Thailand.
Australia sendiri harus melewati fase play-off setelah gagal menggeser Arab Saudi dari posisi kedua Grup B.
Sekedar informasi, laga play-off ini aja tersaji dalam sistem tandang-kandang. Leg kedua akan tersaji pada 10 Oktober mendatang di Stadion Olimpiade Sydney. Selain itu, pemenang play-off ini akan bertemu dengan tim peringkat keempat zona CONCACAF untuk meraih satu tiket tampil di Piala Dunia 2018 di Rusia.
Player to Watch
Omar Al Somah - Suriah
Striker berusia 28 tahun ini dikenal sebagai salah satu striker paling mematikan di Asia saat ini, setelah berkarier bertahun-tahun di Arab Saudi bersama Al Ahli. Ia dikabarkan telah mencetak 100 gol dalam 90 pertandingan bersama Al Ahli.
Meski berkewarganegaraan Suriah, melawan Australia akan menjadi kali ketiga ia memperkuat Timnas Suriah di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia.
Al Somah baru dipanggil kembali untuk bermain di Timnas Suriah setelah diasingkan dari Timnas karena pada tahun 2012 menyuarakan dukungan pada kubu pemberontak.
Tomi Juric - Australia
The Socceroos kembali akan mengandalakn Tomi Juric di lini depan mereka untuk menggempur pertahanan Suriah. Juric yang tampil cukup baik kala mengalahkan Thailand, diprediksi akan menjadi momok bek-bek Suriah.
Dengan masuknya lima pemain baru yang berkarier di Eropa, Postecoglou berharapkan mampu menjadi pelayan yang baik untuk Juric.