Alexandre Lacazette diboyong oleh Arsenal dari Lyon pada bulan Juli lalu dengan status pemain termahal klub. Pemain asal Prancis itu dibeli dengan harga 52 juta poundsterling (Rp932,5 miliar).
Menariknya penyerang 26 tahun ini mengaku sempat menolak klub Neymar, Paris Saint-Germain, sebelum berlabuh ke Arsenal. Menurutnya, pihak Les Parisiens sempat melakukan negosiasi untuk mendapatkan jasanya tetapi ia lebih memilih The Gunners.
"Kami sempat berbicara dengan PSG tetapi saya tahu bahwa saya tidak ingin pergi ke sana. Bila bertahan di Prancis, saya hanya akan bermain untuk Lyon," ungkap Lacazette kepada RMC Sport.
"PSG mungkin akan membantu saya berkembang karena mereka punya banyak pemain habat di sana, namun saya ingin mencoba bermain di liga lain," sambungnya.
Meski Arsenal cukup mengalami kesulitan di laga-laga awal musim, kini tim asuhan Arsene Wenger berada dalam tren positif karena tak terkalahkan di tujuh pertandingan terakhir di semua kompetisi. Mereka pun semakin dekat ke empat dengan 13 poin yang telah terkumpul, atau hanya terpaut selisih gol dari Chelsea yang berada di posisi 4.
Lacazette sendiri telah dipercaya berkolaborasi dengan Aaron Ramsey dan kawan-kawan di delapan laga. Ia juga menjadi top skor semetara klub dengan 4 golnya di tujuh pertandingan Liga Primer.