Juara La Liga 2016/17, Real Madrid, dikabarkan tertarik mendatangkan gelandang serang AC Milan, Suso Fernandes. Pemain asal Spanyol itu menjadi salah satu target Los Blancos di bursa transfer Januari mendatang.
Real Madrid memang sudah mengamati perkembangan Suso beberapa pekan terakhir. Dilansir dari Calciomercato, Suso dinilai cocok sebagai pengganti Gareth Bale yang mengalami penurunan peforma pada musim ini. Pemain Timnas Wales itu kerap keluar masuk ruang medis karena cedera lutut.
Namun keinginan Madrid untuk mendatangkan Suso tidak akan mudah. Pasalnya, mantan pemain Liverpool itu baru saja memperpanjang kontraknya di San Siro sampai Juni 2022 mendatang.
Meski begitu, Real Madrid masih memiliki peluang mendatangkan Suso karena pemain berusia 24 tahun itu bisa meninggalkan I Rossoneri dengan syarat ada klub yang membayar tidak kurang dari 40 juta euro (Rp 630 miliar).
Jumlah 40 juta euro tentu bukanlah masalah untuk klub sebesar Real Madrid. Rival abadi Barcelona di La Liga itu bakal bersiap untuk membayar klausul kontrak ini pada Januari nanti.
Suso didatangkan Milan dari Liverpool pada Januari 2015. Di Milan, Suso pernah bermain bersama gelandang Persib Bandung, Michael Essien, sebelum akhirnya pemain asal Ghana itu hengkang dari San Siro pada Juli 2015.
Pemain kelahiran Cadiz itu sudah mencatatkan 11 penampilan dengan membuat tiga gol dan empat assists di semua kompetsi bersama Milan sepanjang musim ini.