Beberapa jam yang lalu, sejumlah negara yang berpartisipasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018 telah menyelesaikan pertandingan mereka masing-masing.
Sejumlah hasil dramatis pun tersaji dalam pertandingan tersebut di seluruh zona. Sejauh ini, ada 23 negara yang telah dipastikan lolos ke ajang kompetisi sepakbola paling bergengsi di dunia ini.
Dengan demikian, masih ada 9 tiket yang tersedia dan 9 tiket itu akan direbutkan oleh 12 negara dalam babak play-off.
Artinya, ada tiga negara yang harus tersingkir dalam kompetisi ini. Babak play-off ini sendiri terbagi menjadi tiga bagian.
- Sampaoli Sebut Sepakbola Berutang Piala Dunia pada Messi
- Ngeri! Gol Hantu dari Torres Bawa Panama Lolos ke Piala Dunia 2018
- 5 Gol Spektakuler Tercipta di Kualifikasi Piala Dunia 2018 Pekan Ini
- 5 Hal yang Harus Dipelajari Argentina di Piala Dunia 2018
- Hasil dan Klasemen Kualifikasi Piala Dunia Zona CONMEBOL
- Daftar Lengkap Negara yang Lolos ke Piala Dunia 2018
Yaitu zona OFC (Oceania) yang diwakiliki oleh Selandia Baru melawan Peru yang berasal dari Zona CONMEBOL (Amerika Selatan). Setelah itu, ada juga Honduras dari wakil CONCACAF (Amerika Utara) yang akan melawan Australia dari zona AFC (Asia).
Selain itu, dari zona UEFA (Eropa) menempatkan 8 negara, di mana hanya satu negara saja yang nantinya harus tersingkir. Negara-negara yang masuk dalam babak play-off zona ini adalah Swiss, Italia, Denmark, Kroasia, Swedia, Irlandia Utara, Yunani, Rep. Irlandia.
INDOSPORT pun memiliki prediksi negara mana sajakah yang akan lolos ke Piala Dunia 2018. Siapa sajakah mereka? Berikut ulasannya: