8 Striker Ini Siap Jadi Top Skor Piala Dunia 2018

Jumat, 13 Oktober 2017 10:14 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© goal
Trofi Piala Dunia Copyright: © goal
Trofi Piala Dunia

Kurang dari setahun, tepatnya delapan bulan, pagelaran Piala Dunia 2018 di Rusia akan tersaji untuk para pencinta sepakbola di seluruh dunia. Tentunya, berjuta-juta pasang mata akan menyaksikan berbagai aksi pemain-pemain hebat dari setiap negara di atas lapangan nantinya.

Memang, delapan bulan dapat dibilang cukup lama. Ditambah lagi kualifikasi Piala Dunia 2018 sendiri masih belum usai sepenuhnya untuk beberapa zona. Hanya zona Afrika saja yang telah mengirim lima wakilnya ke Rusia, 2018 mendatang.

Zona Eropa sendiri masih menyisakan babak play-off kedua, yang berisikan delapan tim peringkat dua terbaik dari sembilan grup yang ada sebelumnya. Selain itu, masih ada play-off konfederasi internasional yang mempertemukan Honduras vs Australia, dan Selandia Baru vs Peru pada 6 dan 14 November mendatang.

Namun, euforia akan ‘kenikmatan’ Piala Dunia 2018 itu sendiri sudah terasa betul untuk para pemerhati sepakbola saat ini. Terlebih, banyak drama yang bermunculan dalam kualfikasi Piala Dunia 2018 kali ini.

Seperti nyaris gagalnya Argentina untuk lolos dari kualifikasi Piala Dunia 2018, serta gagalnya tiga tim besar macam Belanda, Amerika Serikat, hingga Chile untuk turut serta berkompetisi di Rusia tahun depan.

© INDOSPORT
Timnas Argentina. Copyright: INDOSPORTTimnas Argentina merayakan keberhasilan mereka lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia.

Kejutan lainnya adalah munculnya dua nama dari benua Asia yang saat ini terpilih sebagai top skor kualifikasi Piala Dunia 2018. Bersama Robert Lewandowski dari Polandia, Mohammad Al-Sahlawi dari Arab Saudi dan Ahmed Khalil dari Uni Emirate Arab telah mencetak 16 gol dalam kualifikasi Piala Dunia 2018 ini.

Walau menjadi top skor dalam kualifikasi Piala Dunia 2018, tidak menjamin ketiganya akan kembali produktif saat di Rusia nanti. Hal ini dikarenakan lawan-lawan yang mereka hadapi nantinya memiliki kekuatan yang jauh berbeda saat mereka menjalani kualifikasi sebelumnya.

Melihat hal ini, INDOSPORT mencoba merangkum delapan penyerang yang berpotensi menjadi top skor pada Piala Dunia 2018 mendatang. Data dilihat dari komposisi tim yang dimiliki oleh pemain tersebut.

3.3K