Tottenham akan kehilangan pemain kunci mereka saat bertandang ke markas Manchester United, Sabtu (28/10/17) nanti.
Harry Kane terpaksa tidak merumput di Old Trafford karena cidera yang dialaminya di laga kesembilan Liga Primer Inggris dimana dia berhasil mencetak 2 gol ke gawang Liverpool.
Dalam berita yang dibagikan melalui akun Twitter resminya, Tottenham mengkonfirmasi absennya Kane di laga kontra Setan merah dikarenakan adanya sedikit ketegangan pada otot kaki kirinya yang sedang diinvestigasi kembali oleh tim dokter.
TEAM NEWS: @HKane underwent assessment and investigation earlier this week, which confirmed a minor strain to the left hamstring. pic.twitter.com/4s0E0Jzrr6
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) October 27, 2017
Pochettino pun segera mengkonfirmasi kebenaran twit tersebut kepada media.
“Tidak untuk besok. Kami tidak bisa mengambil resiko. Itu cidera kecil, sangat kecil, tetapi kita tidak ingin mengambil resikonya untuk besok. Kita akan lihat esok apakah hari Rabu Kane sudah siap untuk menghadapi Real Madrid.”
Kane sendiri sudah mencetak 17 gol untuk Spurs dalam 16 pertandingan di seluruh kompetisi. Tottenham akan menjamu Real Madrid di Wembley, Kamis (02/11/17) dini hari WIB dalam laga keempat Grup H di Liga Champions 2017/18