Jadwal Pertandingan Siaran Langsung Liga 1 dan Eropa

Sabtu, 28 Oktober 2017 09:51 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Bola La Liga Spanyol dan Primer Liga Inggris. Copyright: © INDOSPORT
Bola La Liga Spanyol dan Primer Liga Inggris.

Akhir pekan ini para pencinta sepakbola akan disuguhi dengan beberapa pertandingan-pertandingan besar yang terjadi di beberapa Liga 1 dan liga elite Eropa. Seperti saat Manchester United menjamu tim yang tengah on fire, Tottenham Hotspur.

Pertandingan keduanya diprediksi akan berjalan sengit, mengingat keduanya merupakan tim penghuni peringkat papan atas Liga Primer Inggris saat ini. Bila Setan Merah berada di posisi kedua klasemen sementara, maka Spurs berada tepat di bawahnya dengan poin yang sama, yakni 20.

© INDOSPORT
Juan Mata dan Romelu Lukaku tertunduk lesu timnya kalah dari Huddersfield Town. Copyright: INDOSPORTJuan Mata dan Romelu Lukaku tertunduk lesu timnya kalah dari Huddersfield Town.

Sementara dari Tanah Italia, terdapat laga big match yang mempertemukan dua klub sarat sejarah di Serie A Italia, AC Milan dengan Juventus. Bermain di San Siro Stadium, I Rossoneri ingin bermain secara total guna meraih poin penuh di depan pendukungnya sendiri.

© Grafis:Yanto/Indosport.com
Prediksi AC Milan vs Juventus Copyright: Grafis:Yanto/Indosport.comAC Milan vs Juventus.

Setan Merah dari Italia ini juga tentunya ingin memperbaiki klasemen mereka saat ini, yang terdampat ke peringkat delapan dengan raihan 16 poin. Kemenangan menjadi hal wahib guna menjaga asa mereka untuk bermain di Liga Champions musim depan.

Di Tanah Jerman, terdapat dua tim papan atas yang akan saling sikut guna menjaga asa untuk bertahan di papan atas klasemen Bundesliga Jerman. Mereka ialah Bayern Munchen yang akan menjamu RB Leipzig, yang kini menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Bundesliga.

© Imammiot
Latihan Persija Jakarta Copyright: ImammiotLatihan Persija Jakarta.

Sedangkan dari Tanah Air, Persija akan bertandang ke Stadion Segiri, Samarinda, kandang Borneo FC pada pukul 18.30 WIB nanti. Persija tentunya mengincar poin penuh guna mengamankan posisi mereka dalam lima besar di akhir musim.

Laga big match lainnya adalah saat Persipura Jayapura menjamu Arema FC dalam laga lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 pekan ke-32. Bermain pada hari Minggu (29/10/17) siang, Tim Mutiara Hitam ingin mencuri poin penuh untuk mempertahankan posisi mereka di empat besar.

Berikut jadwal lengkap pertandingan Liga 1 dan kompetisi elite Eropa yang berlangsung hari Sabtu hingga Minggu (28-29 Oktober 2017).

Sabtu, 28 Oktober 2017

Liga Primer Inggris

Manchester United vs Tottenham Hotspur – 18.30 (beIN Sports 1 dan MNCTV)

Liverpool vs Huddersfield Town – 21.00 (beIN Sports 1)

West Bromwich Albion vs Manchester City – 21.00 (beIN Sports 2)

Arsenal vs Swansea City – 21.00 (beIN Sports 3)

Bournemouth vs Chelsea – 23.00 (beIN Sports 1 dan RCTI)

Gojek Traveloka Liga 1

Borneo FC vs Persija Jakarta – 18.30 (TvOne)

La Liga Spanyol

Deportivo Alaves vs Valencia – 18.00 (beIN Sports 2)

Atletico Madrid vs Villarreal – 23.30 (beIN Sports 2)

Bundesliga Jerman

Hannover 96 vs Borussia Dortmund – 20.30 (Fox Sports 3)

Bayern Munchen vs RB Leipzig – 23.30 (Fox Sports 2)

Minggu, 29 Oktober 2017

Gojek Traveloka Liga 1

Persipura Jayapura vs Arema FC – 13.30 (TvOne)

Barito Putera vs PSM Makassar – 18.30 (TvOne)

Liga Primer Inggris

Brighton & Hove Albion vs Southampton – 20.30 (beIN Sports 1)

Leicester City VS Everton – 23.00 (beIN Sports 1)

La Liga Spanyol

Athletic Bilbao vs Barcelona – 01.45 (beIN Sports 2)

Sevilla vs Leganes – 03.30 (beIN Sports 3)

Getafe vs Real Sociedad – 18.00 (beIN Sports 2)

Girona vs Real Madrid – 22.15 (beIN Sports 2)

Ligue 1 Prancis

Montpellier vs Rennes – 01.00 (beIN Sports 3)

Olympique Lyon vs Metz – 21.00 (beIN Sports 3)

Toulouse vs Saint-Etienne – 23.00 (beIN Sports 3)

Bundesliga Jerman

Werder Bremen vs Augsburg – 21.30 (Fox Sports 3)

1.2K