Dele Alli, menjadi perbincangan hangat di media sosial. Pasalnya, Ia adalah penyumbang gol terbanyak bagi kemenangan Spurs dalam laga kontra Real Madrid yang digelar di Stadion Wembley (02/11/17).
Pada menit ke-26, gelandang serang tuan rumah, Dele Alli berhasil membuat pendukung tim London Putih bergemuruh di tribun penonton Stadion Wembley. Alli sukses mengkonversi umpan dari Kierran Trippier menjadi gol. Belum puas mencetak 1 gol ke gawang Real Madrid, Alli kembali Kiko Casilla memungut bola dari gawangnya pada babak kedua.
Pada menit ke-55, Alli mencantumkan namanya di papan skor usai merusak lini pertahanan dari Los Blancos. Sepakannya yang sempat mengenai Sergio Ramos meluncur deras ke gawang Real Madrid.
Berikut ini beberapa fakta menarik yang mungkin tidak kamu ketahui tentang pemain kelahiran Milton Keynes, 21 tahun silam itu.