Liga Champions

4 Fakta Dibalik Kekalahan Memalukan Real Madrid

Kamis, 2 November 2017 15:04 WIB
Penulis: Yohanes Paulus Arianto Namang | Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:
Lini tengah dan serangan Madrid tidak jelas

Alasan mendasar kekalahan Real Madrid adalah hilangnya kreativitas lapangan tengah mereka melawan Spurs.

Casemiro, Toni Kroos, dan Luka Modric bermain di lapangan tengah sementara Isco bermain terlalu melebar. 

Di saat permainan sedang berlangsung, Real yang tak mampu mendobrak pertahanan Spurs, melakukan perombakan formasi menjadi 4-4-2, hasilnya Isco kembali diplot bermain di tengah, hasilnya Ronaldo dan Karim Benzema kembali tak mendapatkan apa-apa.   

Casemiro mengalami malam yang buruk. Ia lebih bermain layaknya seorang pelawak ketimbang bermain bola sungguhan. Beberapa kali ia terjatuh ketika menggiring bola dan tak ada yang  menariknya kembali. 

Permainan Luka Modric tidak maksimal sama sekali di lapangan tengah, sinar Modric tenggelam oleh kecemerlangan Harry Winks yang bermain sangat apik.

Modric bahkan hanya berhasil melakukan satu kali passing pamungkasnya di menit ke 81.

Puncak kejeniusan Winks adalah saat dia menginisiasi serangan balik cepat hingga terciptanya gol ketiga Spurs.

785