Liga 1

Bantai Persegres 10-2, Ini yang Buat Sriwijaya FC Mengamuk

Senin, 6 November 2017 11:50 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT/Muhammad Effendy
Sriwijaya Fc saat mengalahkan Persegres 10-2 Copyright: © INDOSPORT/Muhammad Effendy
Sriwijaya Fc saat mengalahkan Persegres 10-2

Sriwijaya FC secara fantastis berhasil mencetak 10 gol ke gawang Gresik United. Laskar Wong Kito menyudahi perlawanan Gresik United dengan skor 10-2 dalam laga kandang terakhir mereka di Liga 1 musim ini.

Apa yang membuat SFC tampil menggila? Pelatih Kepala Sriwijaya FC, Hartono Ruslan, menyebut anak asuhnya sebelum pertandingan memang memiliki semangat lebih di laga ini.

Yu Hyun Koo dan kawan-kawan ingin memberikan tiga kado istimewa dengan berhasil memenangkan laga melawan Laskar Joko Samudro.

© INDOSPORT/Muhammad Effendy
Skuat Sriwijaya FC Copyright: INDOSPORT/Muhammad EffendySkuat Sriwijaya FC

“Kemenangan menjadi kado tertunda buat Sriwijaya yang berulang tahun ke-13 dan juga Presiden Sriwijaya FC, Dodi Reza Alex, yang berulang tahun ke-47,” ujar Hartono.

© INDOSPORT/Muhammad Effendy
Sriwijaya Fc saat mengalahkan Persegres 10-2 Copyright: INDOSPORT/Muhammad EffendySriwijaya Fc saat mengalahkan Persegres 10-2

Kemenangan ini sendiri menjadi ucapan terima kasih Sriwijaya FC kepada para pendukungnya. Sriwijaya FC yang menjalani laga kandang terakhirnya sukses memberikan hadiah kemenangan bagi para penggemar setianya.

“Ini menjadi laga terakhir kandang kita. Tim persembahkan  kemenangan ini buat suporter dan fans,” tutup Hartono.

Hasil tersebut membuat Sriwijaya kini menempati peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 41 poin. Sementara Persegres yang bermain di Liga 2 musim depan semakin suram terpuruk di dasar klasemen dengan 10 poin.

350