Deretan Sikap Fair Play Pemain Top Eropa yang Bisa Ditiru Bepe

Selasa, 7 November 2017 13:32 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:
Paolo Di Canio

Dia dikenal sebagai penyerang Italia yang bengal. Dalam suatu pertandingan Ia pernah mendapat hukuman berat karena mendorong wasit hingga terjungkang, namun di penghujung karirnya ia berhasil membuat sejarah.

Momen tersebut terjadi pada tanggal 16 Desember 2000 di Goodison Park. Kala itu ia memperkuat West Ham United melawan Everton. Dimana Di Canio mendapat umpan matang di depan gawang Everton, yang terbuka lebar. Di luar dugaan si bengal justru menghentikan pertandingan karena Kiper Everton Paul Gerrard terkapar di tengah lapangan. 

Di Canio atas inisisasi sendiri menghentikan laga dan meminta wasit dan tim medis untuk melakukan perawatan kepada Paul Gerrard. Padahal, saat itu The Hammers bisa memenangkan pertandingan dengan skor 2-1 jika si bad boy ini tak peduli dengan lawannya. 

Atas aksi heroiknya tersebut Ia mendapat tepukan tangan seisi Stadion Goodispn Park sekaligus mendapat penghargaan FIFA Fair Play pada tahun 2001. 

426