Rumor transfer memang seakan tidak ada hentinya bergulir di dunia olahraga khususnya sepakbola. Seperti rumor yang belakangan menghinggapi pemain asal Belgia, Marouane Fellaini.
Kontraknya yang akan berakhir pada akhir musim 2017/18 membuat gelandang jangkung berusia 29 tahun tersebut kerap dikaitkan kepindahannya ke klub lain. Rumor pun semakin kencang berhembus setelah Fellaini sampai saat ini belum menandatangani perpanjangan kontrak dengan Manchester united.
Pada awal bulan November lalu rumor tersebut semakin gencar setelah sosok mirip Fellaini terlihat di Turki, yang ternyata adalah Mansour, kakak dari Fellaini. Jose Mourinho pun segera membantah jika anak asuhnya tersebut akan segera bermain untuk salah satu tim raksasa Turki, Galatasaray dan Besiktas.
Meski begitu, Metin Albayrak, salah satu petinggi Besiktas menegaskan bahwa pihaknya akan terus memantau situasi gelandang berusia 29 tahun tersebut.
“Fellaini ada dalam daftar kami, kami sudah melakukan usaha agar bisa mendatangkannya tapi memang tak hanya dirinya. Ia bukanlah satu-satunya pemain yang kami pantau, tim pemandu bakat kami menyaksikan 20 pertandingan secara langsung sepanjang pekan ini.” ujarnya seperti dilansir sejumlah media Turki, dikutip dari Sportsmole.
“Rencana transfer tak akan pernah berakhir, kami selalu bekerja untuk itu. Kami memantau sejumlah pemain. Klub punya rencana untuk Turki dan Eropa, ada negosiasi. Kami ingin membuat perekrutan pada bursa transfer musim dingin atau akhir musim ini.”
Marouane Fellaini dilirik Setan Merah karena permainan apiknya saat bersama Everton selama 5 tahun telah berbuah 25 gol. Sementara itu sejak bermain untuk Man United dari tahun 2013, Fellaini telah mencetak 11 gol untuk kubu Setan Merah.