Rumor Gaji Pemain Telat Dibayar Beredar, Ini Kata Manajer PSMS

Rabu, 8 November 2017 21:04 WIB
Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Rumor telatnya pembayaran gaji para pemain PSMS yang beredar ke permukaan langsung direspon Manajer Klub PSMS, Januari Siregar.

Menurut pria yang juga menjabat sebagai anggota dewan ini, gaji ataupun honor para pemain telah diselesaikan terhitung pada Rabu (08/11/17).

"Udah diselesaikan hari ini. Bahkan sebelum mereka berangkat ke Bekasi, tunggakan bonus pemain juga sudah dilunasi. Ini kan masalah waktu saja," terang Januari saat dihubungi INDOSPORT, Rabu (08/11/17) malam.

Masih menurut Januari, jadwal pembayaran gaji pemain memang biasanya selalu diberikan setiap tanggal 3 tiap bulannya. 

Namun, meski dibayarkan pada tanggal di atasnya, semisal tanggal 4 atau 8 seperti bulan ini, berdasarkan peraturan yang tertuang dalam regulasi PSSI ini belum bisa dikatakan telat.

"Para pemain rata-rata teken kontraknya tanggal 3-10, sesuai peraturan dalam regulasi, hari terakhir pembayaran itu sehari setelah penandatanganan kontrak terakhir. Jadi kalaupun dibayar tanggal 11 sebenarnya masih bisa," terangnya.

© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo PSMS Medan. Copyright: Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORTLogo PSMS Medan.

Di akhir, Januari berpesan, sebagai warga Sumut dan Medan selayaknya tidak menyampaikan hal-hal yang dapat mengurangi kredibilitas PSMS.

"Mari kita tunjukkan bahwa kita cinta PSMS, dengan menghindari pernyataan dan kabar yang kurang mengandung kebenaran," sebutnya.

"Karena kita khawatir berita seperti ini dapat mempengaruhi semangat para pemain kita. Yang kita harapkan saat ini mohon doa untuk PSMS agar dapat mencetak prestasi gemilang sehingga dapat masuk Liga 1," Tutupnya.