Liga 1

3 Pemain Bintang Dunia Absen di Laga Pamungkas Liga 1

Kamis, 9 November 2017 15:42 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© Intagram @zonapersib
Aksi Michael Essien saat mencoba menjadi supir bus. Copyright: © Intagram @zonapersib
Aksi Michael Essien saat mencoba menjadi supir bus.
Michael Essien

Essien juga tak akan bisa memperkuat Persib Bandung di laga terakhir Liga 1 musim ini melawan Perseru Serui, pada Minggu (12/11/17). Eks bintang Chelsea itu tak bias turun di pertandingan terakhir Maung Bandung karena akumulasi kartu yang diterimanya di pertandingan menghadapi Borneo FC Rabu (8/11/2017), kemarin.

Tak hanya Essien, Persib juga akan menjalani laga terakhir mereka tanpa sang penyerang andalan, Ezechiel N Douassel yang di penghujung babak pertama saat Persib kontra Borneo. Tanpa kehadiran para pemain bintangnya, Tim Pangeran Biru pun akan bertarung di pertandingan akhir Liga 1 dengan amunisi yang tersisa.

"Kami hanya memaksimalkan pemain yang ada, pemain yang bisa main, Ezechiel tidak cukup sembuh barangkali menjelang pertandingan lawan Serui," ujar pelatih Persib, Emral Abus.

"Kami harus optimistis dengan pemain yang ada, apalagi kami bermain di kandang sendiri," tambahnya.

Di penghujung musim, Persib yang hanya mampu finis di peringkat 12 klasemen memang dirundung banyak cobaan. Nasib mereka yang terancam terdegradasi setelah walk out di laga melawan Persija, ditambah lagi deretan pemain yang absen karena cedera.

Sebelumnya Persib telah kehilangan Sergio van Dijk dan Tantan. Lalu dalam seminggu terakhir, Maung Bandung harus kehilangan tiga pemain sekaligus, yakni Kim Jeffery Kurniawan, Hariono dan Ndouassel yang cedera.

119