Terungkap, Ternyata Ini Tukang Cukur Favorit Para Pemain Persib

Rabu, 15 November 2017 15:37 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:

Bagi pesepakbola di Indonesia, penampilan didalam maupun diluar lapangan harus selalu tampil memukau. Untuk menunjang penampilan tersebut, banyak faktor yang mendukung kesuksesan para pesepakbola di atas lapangan.

Salah satu faktornya adalah penampilan gaya rambut. Penampilan gaya rambut pesepakbola sangat mempengaruhi penampilan mereka dilapangan. Jika, para pemain percaya diri dengan penampilannya, bisa dipastikan dalam bermain pun akan menunjukan penampilan yang maksimal disetiap laganya.

Contohnya di tim Persib Bandung, klub kebanggaan Bobotoh tersebut mempunyai tukang cukur andalan bagi para pemainnya. ‘Lolo’ panggilan akrabnya, kerap kali menerima panggilan dari para pemain Persib.

“Pertama yang mengenalkan adalah Tema Mursadat, Nova Arianto, dan Mas Hariono sering ngasih-ngasih Kode ke Lolo” ujar lolo, seperti dikutip dari Atep Tv.

“Sejak dulu sejak awal pertama, ajat sudrajat, Nova arianto, Tema Mursadat, mas Hariono pernah sekali, dari awal terus sampe nyambung 2014. Firman Utina pernah, sampai sekarang saya rutin dipanggil ke Mess Persib” ujarnya.

Untuk bisa menggunakan jasanya, biasanya para pemain Persib memanggil Lolo untuk datang ke Mess. Para pemain memanggilnya 2 minggu sekali atau tiga hari sebelum pertandingan. Hampir sebagian skuat Persib musim ini telah dicukur olehnya. 

“Pemain yang masih sering cukur ke saya banyak sih, kang Ajat Sudrajat sampai sekarang masih terus kesini, Nova Arianto kalo ke Bandung sering menyempatkan datang ke salon saya,” tambahnya.

Dalam mencukur pemain Persib, Ia pun punya pengalaman unik yang tak terlupakan dalam karirnya. Dari mulai pemain yang paling susah dicukur sampai 10 orang dalam satu momen.

“Pemain yang paling susah dicukur adalah Mas hariono, karena panjang rambutnya. Selain itu, pengalaman berkesan lainnya pada tahun 2014, allhamdulillah saya pernah motong 10 rambut dalam satu waktu, salah satunya wak H. Umuh saya gundulin. Itu moment pada saat dulu sorenya mau konvoi menyambut juara, saya dari pagi yang cukurin mereka semuanya,” ujarnya.

Sejak 3 musim terakhir, Lolo emang sering mendapatkan panggilan dari para pemain yang membela Persib. Selama 3 tahun, bintang-bintang top sepakbola Indonesia maupun asing seperti Konate Makan, Firman Utina, Ahmad Jufriyanto, Dedi Kusnandar, Toni Sucipto dll kerap kali menggunakan jasanya dalam merapihkan rambut.

139