Liga 1 Indonesia

Digoda Pindah, Tandem Spaso Ogah Pikirkan Bhayangkara FC

Senin, 20 November 2017 06:33 WIB
Editor: Rizky Pratama Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Bhayangkara FC merayakan keberhasilan menjadi juara Liga 1 2017. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Bhayangkara FC merayakan keberhasilan menjadi juara Liga 1 2017.

Ilham Udin Armayn menjadi salah satu sosok vital dalam perjalanan Bhayangkara FC menjadi kampiun Liga 1 musim ini. Duetnya bersama Ilija Spasojevic di lini depan Bhayangkara FC dianggap sebagai salah satu momok bagi para kontestan lain di Liga 1.

Alumnus Timnas U-19 ini merupakan pemain yang kerap menciptakan kreasi saat terciptanya gol yang dilesakkan The Guardian musim ini. Kemampuannya menyisir sayap dan melakukan penetrasi membuat rekannya, termasuk Spaso, mendapatkan kesempatan terbuka.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Kegembiraan para pemain Bhayangkara FC usai gol pertama yang dicetak oleh Ilija Spasojevic. Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTKegembiraan para pemain Bhayangkara FC usai gol pertama yang dicetak oleh Ilija Spasojevic. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Hal inilah yang menjadikan sejumlah klub mulai meliriknya setelah Liga 1 usai bergulir. Ilham pun mengaku mendapat sejumlah tawaran untuk pindah dari Bhayangkara FC.

"Ya, banyak klub yang ajak saya bergabung. Baik dari klub Jawa maupun dari luar Jawa," ujar pemain yang baru saja melakukan debutnya di Timnas Indonesia ini.

© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Ilham Udin Armayn saat berduel dengan pemain Kamboja.  INDOSPORT/Herry Ibrahim Copyright: INDOSPORT/Herry IbrahimIlham Udin Armayn saat berduel dengan pemain Kamboja. INDOSPORT/Herry Ibrahim

Ilham sendiri menjadi satu dari sejumlah pemain Bhayangkara FC yang 'laku' di bursa transfer. Sebelumnya, Evan Dimas sendiri sudah menyatakan hengkang untuk melanjutkan karier di klub lain.

Meski demikian, pemain Ilham masih belum memikirkan masa depannya di Bhayangkara FC. Pemain kelahiran Maluku Utara ini menyatakan dirinya masih menikmati euforia juara.

"Saya masih ingin berlibur dan menikmati gelar juara," ujarnya.

Kubu Bhayangkara FC sendiri sebelumnya sudah menyatakan untuk memasukkan nama Ilham dalam proyeksi skuat musim depan. Namun, dengan dinamika transfer saat ini, segala kemungkinan masih bisa terjadi.

298