Dirigen Viking Inginkan Pemain Ini untuk Perkuat Persib Bandung

Sabtu, 25 November 2017 10:55 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

Hingga saat ini, Persib Bandung belum mendatangkan satu pemain pun untuk memperkuat komposisi pemain di Liga 1 musim depan. Hal tersebut tak lepas dari keinginan manajemen Persib yang menyerahkan semua urusan transfer pemain kepada pelatih baru nantinya.

Sejatinya, manajemen Maung Bandung telah mendapatkan pelatih baru mereka untuk musim depan. Hal itu diungkapkan secara langsung oleh Komisaris Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zaenuri Hasyim saat dihubungi melalui telepon selularnya, Jumat (24/11/2017).

Namun, Zaenuri belum bisa membeberkan sosok pelatih tersebut. Pastinya, namanya akan segera diumumkan dalam beberapa hari ke depan.

"Sudah ada. Namanya juga mau pilih pelatih. Tapi kita belum final. Jadi kita belum bisa sampaikan. Termasuk apakah itu pelatih lokal atau asing," ungkap Zaenuri.

Zaenuri terpaksa merahasiakan nama-nama pelatih yang menjadi kandidatnya agar proses negoisasi yang dilakukan dapat berjalan dengan lancar. ‎

"Yang jelas makin cepat makin bagus. Karena kan sudah ada yang mau, tapi malah enggak jadi," katanya.

Mendengar kabar tersebut, Yana Umar selaku Dirigen Viking Persib Club (VPC) menyambut antusias. Dirinya pun mengungkapkan seorang pemain yang ia inginkan untuk bergabung ke dalam Skuat Maung Bandung.

© Gema Trisna Yudha/Indosport
Yana Umar, dirigen viking persib fans club Copyright: Gema Trisna Yudha/IndosportYana Umar, dirigen viking persib fans club saat diwawancara oleh INDOSPORT.

Pemain tersebut adalah Firman Utina. Bukan karena adanya unsur kedekatan, namun karena faktor kualitas dan sikap kepemimpinannya di atas lapangan yang sangat dibutuhkan oleh para pemain Persib Bandung.

"Kalau menurut Mamang mah masih layak. Jangan melihat usianya (35 tahun), tapi lihatlah segudang pengalamannya. Firman Utina adalah pemaiin yang disegani oleh semua pemain Indonesia. Karakter yang tegas bisa mengayomi pemain muda Persib," kata Yana dikutip dari VikingPersib.

"Setiap berhadapan dengan Firman Utina, musuh pun segan. Mungkin kalian (Bobotoh) pernah lihat reaksi Firman di saat pemain Persib beradu argumen dengan pemain lain," tambahnya.

© internet
Firman Utina (Persib Bandung) Copyright: internetFirman Utina saat memperkuat Persib Bandung.

Sekadar informasi, Firman Utina sempat memperkuat Persib Bandung dan memberikan dua gelar juara yakni gelar Indonesia Super League di tahun 2014, dan Piala Presiden di tahun 2015. Dirinya juga mengharapkan Firman Utina untuk dapat pensiun di Persib Bandung.

"Menurut Mamang mah layak sih untuk satu musim lagi dan biarlah dia pensiun di Persib. Versi mamang saja tidak diambil Persib juga tidak apa-apa dan semoga Persib punya jenderal lapangan tengah seperti dia yang punya karakter tegas dan berani," tutupnya.

461