Sabet Pemain Terbaik Liga 2, Winger Persebaya Ajak Umroh Keluarga

Rabu, 29 November 2017 00:07 WIB
Editor: Agus Dwi Witono
© Indosport/Arif Rahman
Penyerang Persebaya Surabaya, Irfan Jaya, terpilih sebagai Pemain Terbaik Liga 2 2017. Copyright: © Indosport/Arif Rahman
Penyerang Persebaya Surabaya, Irfan Jaya, terpilih sebagai Pemain Terbaik Liga 2 2017.

Torehan juara Liga 2 yang diraih Persebaya Surabaya terasa lengkap musim ini. Pasarnya, winger lincah mereka, Irfan Jaya didapuk menjadi Pemain Terbaik Liga 2 2017.

Irfan memang tampil menonjol bersama Persebaya Surabaya musim ini. Dalam laga final ini, pemain dengan nomor punggung 41 ini pun menciptakan dua gol kemenangan untuk Persebaya. 

© Indosport/Herry Ibrahim
Persebaya Surabaya juara Liga 2 2017. Copyright: Indosport/Herry IbrahimPenyerang Persebaya Surabaya, Irfan Jaya bergembira usai mencetak gol ke gawang PSMS di final Liga 2 2017.

Tak pelak dengan penampilan impresif ini, dia didapuk menjadi Pemain Terbaik Liga 2. Ditemui selepas laga, Irfan mengaku terkejut akan prestasi ini.

"Alhamdulillah akhirnya Persebaya juara di Liga 2 dan saya juga tak menyangka jadi pemain terbaik di sini. Saya hanya fokus membawa Persebaya juara," ucap Irfan saat ditemui selepas laga, Selasa (28/11/17).

"Ini berkat kerja keras saya dan dukungan keluarga, kerabat dan teman-teman Bonek yang menjadi motivasi semangat saya," tambah dia.

Dengan prestasi ini dia pun tak lupa bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Karena itu, uang hadiah sebagai Pemain Terbaik Liga 2 sebesar 100 juta rupiah akan ia gunakan beribadah bersama keluarga.

"Saya akan umroh bersama keluarga saya. Saya ajak orang tua, anak, istri saya," tutup dia.

1.2K