Liga 1

Demi Persahabatan, Septian David Maulana Ikuti Yogi Pindah ke Sriwijaya FC?

Jumat, 1 Desember 2017 10:56 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Ardini Maharani Dwi Setyarini
 Copyright:

Klub Liga 1 Mitra Kukar mulai resah dengan kepindahan Yogi Rahadian ke Sriwijaya. Pasalnya, pemain Timnas U-23, Septian David Maulana, dikabarkan segera mengikuti jejak Yogi pada musim depan.

Mengingat, kedua pemain tersebut memiliki hubungan yang sangat dekat satu sama lain. Dengan begitu, bukan tidak mungkin jika David akan meninggalkan Mitra Kukar dan pergi bersama sahabatnya.

Melihat kondisi ini, Sekretaris Mitra Mania Nur Hidayat meminta kepada pihak klub untuk memastikan David bertahan pada musim depan. Karena, musim depan akan sangat sulit, mengingat beberapa klub telah serius mencari pemain-pemain berkualitas.

“Apalagi dengan target jadi juara, bukan tidak mungkin David segera mengikuti jejak sahabatnya itu ke Sriwijaya FC. Jika manajemen tak segera bergerak, David bisa saja menyusul Yogi ke Palembang,” tutur Dayat dilansir Jpnn.com.

© INTERNET
Caption Copyright: INTERNETYogi Rahadian.

Hingga kini, David memang masih belum memutuskan masa depannya untuk musim baru nanti. Pemain berusia 22 tahun tersebut pun memang kerap menjadi incaran, termasuk klub Malaysia, Melaka United dan PKNS.

Maka, memberikan kontrak baru merupakan ide yang bagus untuk manajemen Mitra Kukar. Hal ini dilakukan guna memagari pemain muda bertalenta tersebut.

1.6K