Bursa Transfer

Evan Dimas dan Ilham Udin serta Aroma Indonesia yang Kental di Selangor FA

Sabtu, 2 Desember 2017 16:26 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Rizky Pratama Putra
© selangorinsider.com
Ristomoyo (kiri) pemain pertama asal Indonesia yang bela Selangor Copyright: © selangorinsider.com
Ristomoyo (kiri) pemain pertama asal Indonesia yang bela Selangor
Ristomoyo Kassim

Ristomoyo merupakan pemain pertama asal Indonesia yang bermain di Selangor FC. Ia adalah salah satu pemain didikan Sinyo Aliandoe di Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 1986.

Bakatnya ditemukan di klub Galatama asal Bali, Caprina. Pemain yang beroperasi sebagai bek kiri tersebut, masuk skuat Merah-Putih meski klubnya diduga terlibat kasus pengaturan skor.

© Istimewa
Pelatih baru Selangor FA, P. Maniam Copyright: IstimewaPelatih baru Selangor FA, P. Maniam

Kemampuannya memikat petinggi klub asal Negeri Jiran, Selangor Fc. Seusai tampil membela Tim Merah-Putih di ajang Kualifikasi Piala Dunia 1986, ia diboyong ke Selangor FA.

Pada edisi 1986 final Piala Malaysia, Ristomoyo menyumbang 1 gol saat Selangor memenangi Piala Malaysia dengan mengalahkan Johor 6-1 di Stadion Merdeka, Malaysia.

986