Aceh World Solidarity Cup 2017

Catat! Ini Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Mongolia

Senin, 4 Desember 2017 12:43 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Timnas Indonesia saat melawan Guyana. Copyright: © INDOSPORT/Herry Ibrahim
Timnas Indonesia saat melawan Guyana.

Timnas Indonesia akan melakoni partai kedua di ajang Aceh World Solidarity Cup 2017 (AWS Cup 2017) melawan Timnas Mongolia di Stadion Harapan Bangsa, Aceh dalam ajang AWS Cup 2017, Senin (04/12/17).

Pertandingan tersebut akan disiarkan oleh stasiun televisi RCTI dan layanan streaming dan tayang pada pukul 21.30 WIB. Sebelumnya, Luis Milla sempat menyatakan akan kembali bereksperimen di pertandingan melawan Mongolia setelah mengalahkan Brunei Darussalam 4-0 di laga sebelumnya.

Walaupun Timnas Indonesia pada pertandingan sebelumnya menang 4-0 melawan Brunei Darussalam, akan tetapi Luis Milla tetap akan menurunkan para penggawa terbaiknya.

"Persiapan kami sebelumnya kita ada 11 hari latihan di luar kota. Dalam latihan itu kita mendapat kesempatan melawan Syria u-23 dan Guyana," ucap Milla, Jumat (01/12/17).

"Minggu ini kita membawa 24 pemain dan akan kita coba semua pemain dalam event ini," jelas pelatih asal Spanyol ini.

© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Timnas Indonesia pasca melawan Guyana. Copyright: INDOSPORT/Herry IbrahimTimnas Indonesia pasca melawan Guyana.

Pada laga kali ini diprediksi Evan Dimas akan diturunkan sejak menit pertama, usai pada laga sebelumnya dirinya disimpan oleh Luis Milla.

Di sisi lawan, Timnas Mongolia mengalami kekalahan atas Timnas Kirgizstan dengan skor 0-3. Kekalahan itu tentu saja bisa membangkitkan semangat Timnas Mongolia untuk meraih poin penuh atas Timnas Indonesia.

Sebelum pertandingan tersebut, terdapat pula laga antara Timnas Brunei Darussalam melawan Timnas Kirgizstan di stadion yang sama.

Berikut jadwal terbaru pertandingan Tsunami Cup 2017 di Stadion Harapan Bangsa:

Senin (04/12/17)
Brunei Darussalam vs Kirgizstan, pukul 17.30 WIB
Indonesia vs Mongolia, pukul 21.30 WIB.

3.2K