Raksasa La Liga, Real Madrid, berhasil mengalahkan tamunya Borussia Dortmund dengan skor 3-2 pada matchday pamungkas Grup A Liga Champions, Kamis (06/12/17) dini hari WIB.
Sejatinya pertandingan ini sendiri sudah tak berpengaruh untuk El Real maupun Dortmund di Liga Champions. Pasalnya Real Madrid sudah lolos menemani Tottenham Hotspur sebaga runner-up sedangkan Dortmund sudah dipastikan tak akan bisa lolos ke babak 16 besar Liga Champions, karena menempati urutan ketiga klasemen dengan raihan 2 poin.
Akan tetapi, meraih tiga poin menjadi hal wajib bagi Aubameyang dkk, jika mereka ingin bermain di Liga Europa. Sambil berharap Apoel kalah dari Tottenham Hotspur.
Babak I
Bermain di depan publik sendiri, Real Madrid, tampil mengurung pertahanan Dortmund sejak awal laga. Hasilnya, mereka unggul dahulu melalui gol cepat Borja Mayoral setelah menerima umpan Matep Kovacic di menit ke-8..
Empat menit berselang, Sang Megabintang, Critiano ronaldo, mencetak gol dari luar kotak penalti. Sepakan keras Ronaldo tak dapat disangka-sangka oleh kiper Dortmund.
Dari pertengahan sampai akhir babak kedua. Isco menjadi pengatur serangan El Real. Peluang untuk menambah keunggulan didapat di menit 41 melalui Isco dengan memanfaatkan umpan tarik, namun masih gagal.
Sementara itu, Dortmund bukannya tanpa perlawanan. Dua menit sebelum turun minum, Die Borussen berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 setelah Aubameyang berhasil mencetak gol di menit ke-43. Aubameyang mencetak gol melalui sundulan kepala setelah menerima umpan silang dari Schmelzer.
Babak II
Di awal babak 2, suporter Dortmund semakin girang karena timnya berhasil mencetak gol penyaman kedudukan. Lagi-lagi gol dicetak oleh Aubameyang. Mantan striker AC Milan ini mencetak gol setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang.
Skor imbang membuat Real Madrid kembali meningkatkan serangan. Tentunya mereka tak mau dipermalukan di kandang sendiri. Hasilnya, Lucas Vazquez pun menjadi penentu kemenangan Los Blancos setelah membobol gawang tim tamu sembilan menit sebelum laga usai.
Meurujuk pada catatan UEFA, Real Madrid melepaskan 11 tembakan akurat dari 21 percobaan, dengan penguasaan bola 64 persen, sedangkan Dortmund hanya menciptakan tiga peluang emas dari tujuh upaya menyerang gawang lawan.
Pada pertandingan ini sendiri Real Madrid tampil dengan tidak menurunkan kekuatan penuhnya. Marcelo, Benzema, Modric, dan Bale ada di bangku cadangan.
Susunan Pemain:
Real Madrid XI: K. Navas, Sergio Ramos, Varane (Asensio 38'), Nacho, Ronaldo, Casemiro, Theo, Lucas Y, B. Mayoral. Isco (Marcos Llorente 69'), Kovacic (Dani Ceballos 58').
Dortmund XI: Burki, Schmelzer, Bartra, Sokratis, Guerreiro, Subotic, Sahin (Julian Weigi 65'), Dahoud, Aubameyang, kagawa, pulisic.