Bonek Wajib Tahu, Ini Stasiun TV yang Siarkan Celebration Game

Sabtu, 9 Desember 2017 09:19 WIB
Editor: Agus Dwi Witono
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Persebaya Surabaya vs PSS Sleman. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Persebaya Surabaya vs PSS Sleman.

Antusiasme besar masyarakat Surabaya mengiringi kembalinya Persebaya Surabaya ke Liga 1. Maklum, sudah bertahun-tahun Bonek dan warga sekitaran Surabaya tak melihat tim pujaan mereka tampil di kasta tertinggi sepakbola Indonesia.

Dalam rangka menyambut kembalinya Persebaya ke Liga 1, digelarlah partai persahabatan dengan PSS Sleman. Laga yang akan berlangsung Sabtu (09/12/17) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya ini pun disambut dengan sukacita.

Terbukti, puluhan ribu tiket kategori fans seharga Rp35 ribu yang disediakan panitia sudah ludes hanya dalam dua hari sejak penjualan dibuka. Tiket yang masih tersedia adalah untuk kategori super fans seharga Rp250 ribu.

Tidak ingin mengecewakan Bonek yang ingin melihat laga Persebaya kontra PSS tersebut, pihak panitia pun akhirnya menggandeng stasiun televisi untuk menyiarkan secara langsung. Manajemen Persebaya dengan panpel mengajak MNC TV untuk menghadirkan siaran langsung pertandingan Celebration Game ini.

Sesuai jadwal, laga persahabatan ini akan disiarkan secara langsung pada pukul 19:00 WIB. Jadi, bagi Bonek yang tidak kebagian tiket tetap bisa menyaksikan laga ini, meski hanya dari layar televisi.

74