Pergerakan Transfer Barito Putera Lahirkan Pepatah Baru

Sabtu, 9 Desember 2017 13:13 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Abdurrahman Ranala
© INDOSPORT
Logo Barito Putera Copyright: © INDOSPORT
Logo Barito Putera

Pergerakan transfer Barito Putera sebagai persiapan musim 2018 melahirkan pepatah baru. Tim berjuluk Laskar Antasari tersebut memilih untuk diam-diam tapi menghanyutkan.

Total, sebelas skuat 2017 yang disodorkan perpanjangan kontrak. Mereka adalah Dandi Maulana (4 tahun), Adhitya Harlan (3 tahun), Nazar Nurzaidin (3 tahun), Rizky Rizaldi Pora (3 tahun), Paulo Sitanggang (2 tahun), Gavin Kwan Adsit (2 tahun), Fajar Handika (1 tahun), Hansamu Yama (1 tahun), Januar Juan Meka (1 tahun), Habel Ronalrio (1 tahun), dan Jeki Arisandi (1 tahun).

Barito juga berhasil meyakinkan beberapa pemain yang menjadi bidikan klub Liga 1 untuk bertahan. Harlan dan Rizky Pora menjadi bidikan Persija. Adapun, Hansamu kuat dirumorkan menuju Persebaya Surabaya.

Tidak hanya menjaga pemain lama, tim berjuluk Laskar Antasari tersebut juga sudah mulai mendatangkan muka anyar. Adalah Mariando Uropmabin yang dibajak dari Perseru Serui.

© Indosport/Ian Setiawan
Bek kiri Arema, Junda Irawan saat berebut bola dengan Mariando Uropmabin Copyright: Indosport/Ian SetiawanMariando Uropmabin.

“Sangat lancar tapi sunyi lancar. Tapi, yang dalam, seperti laut di atas tenang, di bawah bergelombang,” ujar pelatih Barito, Jacksen F. Tiago.

“Skuat sudah terbentuk 95%. Yang kurang ada di posisi kiper, bek, dan gelandang. Tiga posisi itu,” katanya menambahkan.

© Persija Jakarta
Jacksen F Thiago Copyright: Persija JakartaJacksen F Thiago.

Saat ini, Laskar Antasari tengah menunggu pemain asing asal Brasil. Diperkirakan, mereka bakal datang pada Januari 2018.

“Nanti Januari tahun depan kita akan kedatangan pemain asing dari Brasil,” tutup mantan arsitek Persebaya itu.

55