Liga 1

Juan Revi Ngebet Tinggalkan Persela Demi Arema?

Minggu, 10 Desember 2017 23:07 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
© Ian Setiawan/Indosport
Juan Revi Auriqto Copyright: © Ian Setiawan/Indosport
Juan Revi Auriqto

Juan Revi Auriqto tentu bukan nama asing bagi publik sepakbola di Malang Raya. Meski lahir di Surabaya, namun Juan Revi banyak menghabiskan masa remajanya di Kota Malang.

Bakat sepakbolanya pun mulai terasah ketika bergabung di SSB (Sekolah Sepak Bola) Mahaputra tahun 2003 dan berlanjut menjadi bagian tim Persema Malang U-18 yang turun di beberapa kejuaraan kelompok usia.

Menyambut musim kompetisi baru, maka tak heran jika Revi ingin kembali ke Malang untuk memperkuat Arema FC. Pasalnya, ia sudah menjadi salah satu ikon bagi Aremania seperti halnya Johan Al Farizi, Dendi Santoso, Ahmad Bustomi maupun Beny Wahyudi, rekan seangkatan yang hijrah ke Madura United musim depan.

"Kalau dibilang pulang ke Malang, ya pasti senang. Karena memang dekat rumah dan keluarga," ucapnya saat ditemui jurnalis di Kantor Arema FC, Jalan Kertanegara Kota Malang.

Kendati demikian, ia masih belum tahu soal seberapa besar peluangnya untuk kembali berseragam tim Singo Edan. Meski diakuinya, masa depan di Persela Lamongan juga belum jelas.

"Peluangnya masih fifty-fifty, baik (bergabung) di Arema atau (bertahan) di Persela," imbuh anggota tim PON Jatim pada tahun 2008 silam tersebut.

Indikasi kembalinya Revi memang kian kuat, lantaran sudah ikut bergabung latihan tim sejak Jumat lalu. Dan kembali ke Arema, tentu bukan pertama kali baginya.

Memulai karir profesionalnya bersama Deltras Sidoarjo musim 2008, Revi singgah ke Arema FC dan mencapai kejayaannya dengan meraih Trofi Juara ISL 2009 serta menjadi bagian tim Singo Edan berlaga di Liga Champions Asia setahun berselang.

© Internet
Juan Revi Auriqto, gelandang Arema Cronus. Copyright: InternetJuan Revi Auriqto, kala masih membela Arema Cronus.

Efek dualisme klub pun ikut berimbas padanya, dengan memilih hengkang untuk berseragam Deltras Sidoarjo tahun 2011 di pentas ISL dan berlanjut hingga membawa PSS Sleman meraih Juara Divisi Utama versi IPL tahun 2013 silam.

Revi kemudian kembali ke Arema sejak 2014 dan meraih beberapa trofi juara turnamen pra musim, hingga memilih melabuhkan karir bersama Persela Lamongan di musim lalu.

52