Aksi Ciamik dari Srikandi Tim Banten di Pertiwi Cup 2017

Senin, 11 Desember 2017 16:51 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

Pada babak delapan besar Women's Football Road To Asian Games Pertiwi Cup 2017 tim asal Banten harus tumbang 0-2 dari Papua di Stadion Jakabaring Atletik.

Terlepas dari hasil laga tersebut, ternyata ada salah satu pemain cantik yang dimiliki tim asal Banten, yakni Zahra Muzdhalifa.

Tidak hanya memiliki paras yang cantik, Zahra juga sangat lihai dalam mengolah si kulit bundar. Pada kesempatan yang lain, dirinya memamerkan aksi jugling.

Dalam sebuah video di media sosial Twitter, terlihat wanita berambut pirang itu sangat luwes dalam menunjukan kebolehannya. Selain itu Zahra juga ditemani oleh seorang rekannya.

Untuk melihat lebih dekat para pembaca setia INDOSPORT bisa langsung berkunjung ke akun Instagram pribadi Zahra yang bernama @zahmuz12.

Berikut ini beberapa skill serta prestasi yang pernah diraih Zahra.

 

Awalnya ngikut seleksi ini cuma mau nyari pengalaman. Bangun dari subuh, sarapan cuma makan bubur terus pas udah sampai langsung ikut seleksi yang terdiri dari juggling, long pass, dribbling, and speed. Dari 800+ peserta yang isinya cowo semua dan hanya kita ber 4 yang cewe se JABODETABEK, ga nyangka banget taunya nama gue kepilih masuk ke 50 besar. Akhirnya lanjut lagi di siang harinya yang cuma baru makan nasi setengah karna takut sakit perutnya kalau makan banyak smpe mau menjelang sore pemilihan untuk masuk 20 besar, dan ternyata ga nyangka banget gue kepilih lagi, walaupun pada akhirnya gamasuk 10 besar untuk lanjut di seleksi nasional. Gue sih berharap banget ada lagi seleksi seperti ini tapi khusus cewe. Dan gue tau ini seleksi emng buat cwo tapi kita ber 4 ingin ngebuktiin bahwasannya cewe juga bisa bersaing di dunia sepakbola dan cewe tuh ga bego main bolanya. Anyway yg lolos goodluck ya ❤️ (selesainya langsung makan banyak dan tepar 😂 ) #zm12#womensoccer#jagoanbolauntukindonesia

A post shared by Zahra Muzdalifah (@zahmuz12) on

Ajang Women's Football Road To Asian Games Pertiwi Cup 2017 sendiri telah memasuki babak semifinal, yang mempertemukan Kalimantan Barat melawan Jawa Barat serta Papua melawan Bangka Belitung.

6