Nasib Henrikh Mkhitaryan di Man United saat ini tampak buram. Gelandang asal Armenia tersebut kini dilaporkan menginginkan kejelasan akan masa depannya di Old Trafford yang seakan diasingkan dari skuat utama.
Salah satu indikasi bahwa Mkhitaryan merasa terasingkan adalah saat sesi latihan jelang melawan Basel di Liga Champions pertengahan November lalu. Di saat pemain lain memancarkan kebahgiaan saat latihan, Mikhi malah duduk termangu sendirian.
Mkhitaryan sebenarnya memulai musim 2017/18 bersama Man United dengan performa yang impresif. Ia berhasil menciptakan 5 asis dalam 3 pertandingan pertama di Liga Primer Inggris musim ini. Tapi setelahnya, performanya menurun dan sepertinya kehilangan kepercayaan dari Mourinho.
Pemain berusia 28 tahun ini baru mencatatkan 12 pertandingan di liga dan sejak bulan November lalu, ia tidak masuk ke dalam daftar susunan pemain.
Jelang transfer Januari dibuka, menurut Daily Star kondisi yang membuatnya frustrasi tersebut membuat mantan pemain Borussia Dortmund itu ingin menemui Mourinho untuk mencari jaminan atas tempatnya di Man United.
Seiring dengan kondisi itu juga, rumor akan hengkangya Mkhitaryan dari Man United berembus kencang. Bundesliga Jerman dikabarkan akan menjadi tujuannya melanjutkan karier.