Rodrigo Ost Dos Santos menjadi rekrutan asing terbaru yang dilakukan Arema FC. Kendati belum diumumkan secara resmi, indikasi playmaker kebangsaan Brasil itu semakin kuat untuk membela Singo Edan musim depan.
Setelah melalui rangkaian medical check-up sehari pasca kedatanganya di Malang pada Minggu (10/12/17) lalu, Rodrigo Ost langsung menjalani latihan perdananya di bawah besutan Joko Susilo di Stadion Dirgantara TNI Angkatan Udara Malang, Selasa (12/12/17) sore.
- Alami Cedera Serius, Kim Jeffrey Bocorkan Kondisinya
- Bukan Uang, Agen Beber Alasan Topskor Liga Tajikistan Tertarik ke Sriwijaya FC
- Top 5 News: Spaso ke Malaysia Hingga Penyebab Kericuhan Derby Manchester
- Bukan Manahan Atau GBK, Inilah Stadion yang Bakal Jadi Homebase PSIS Semarang
- Gabung Sriwijaya, Pemain Terbaik AFC Cup Tak Ada Permintaan Khusus
Perjalanan panjang hingga tiga hari dari Brasil menuju Indonesia membuatnya tampak kelelahan. Kendati demikian, eks penggawa Mitra Kukar itu masih cukup fit dalam melahap setiap menu latihan fisik yang digeber Dusan "Dule" Momcilovic.
"Saya sudah tahu Arema sejak lama. Saya sudah baik saja dan terus berusaha," ungkapnya dengan Bahasa Indonesia terbata-bata.
Mengenai pilihannya ke Arema FC, Rodrigo Ost menyebut ada peran besar dari Arthur Cunha Da Rocha. Sahabat sekaligus rekan setimnya di Mitra Kukar dua musim lalu itu terus memberikan iming-iming menggiurkan tentang Arema dan Aremania.
"Dia adalah teman baik saya. Sering dia bilang, kalau saya harus mencoba bermain di Arema," paparnya.
Dan tampaknya, rayuan sang rekan senegaranya itu manjur. Rodrigo begitu ingin berlaga di hadapan Aremania yang menurutnya salah satu suporter fanatik di Indonesia.
"Dulu masih di Mitra Kukar, saya dan Arthur tahu sendiri suporter di sini fantastis. Mereka datang begitu banyak dalam mendukung tim," cetus pemain 30 tahun tersebut.