Manchester City lagi-lagi raih hasil memuaskan di kandang Lawan. The Citizens baru saja libas habis Swansea dengan skor 0-4 tanpa balas.
Kemenangan ini mengantarkan City memecah rekor lagi. Anak asuh Pep Guardiola berhasil mencetak kemenangan terpanjang sepanjang sejarah Liga Inggris.
David Silva berhasil torehkan dua gol. Sisanya di eksekusi oleh Kevin de Bruyne dan Sergio Aguero. Ini adalah kemenangan City ke-15 berturut-turut di musim ini.
Dengan raihan ini, City berhasil melewati catatan 14 kemenangan beruntun milik Arsenal antara Februari sampai Agustus 2002 silam.
Selain ini, City juga ciptakan rekor lainnya. Setelah minggu lalu pasca kalahkan Manchester United, City cetak rekor kemenangan terpanjang di Liga Inggris musim ini.
"Memenangi 15 pertandingan secara beruntun memberikan kami kepercayaan diri yang besar. Kalau orang-orang senang melihat kami, ini adalah hadiah terbesar," kata Pep Guardiola, dilansir dari BBC.
Dengan raihan kemenangan ini City pun makin kokoh di puncak dengan torehan 49 poin. Terpaut 11 angka dari posisi ke-2, Setan Merah dengan catatan 38 poin.
City pun sejauh ini sudah mencatatkan 52 golnya ke gawang lawan. Sementara Man United berada di belakangnya dengan torehan 37 gol. City dan MU sama-sama baru kemasukan 11 gol.