Bursa Transfer

Tidak Kuat Mental, 2 Pemain Timnas U-19 Tinggalkan PS TNI

Rabu, 20 Desember 2017 13:39 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

Seperti dikabarkan sebelumnya bahwa PS TNI telah menggelar latihan rutin untuk menyonsong musim baru 2018. Latihan rutin tersebut diikuti oleh 28 pemain, termasuk pemain asing seleksi asal Jepang, Shori Murata.

Walau begitu, ada yang berbeda dalam proses pelatihan tersebut, dengan tidak adanya penggawa Timnas Indonesia U-19, yakni Rafli Mursalim dan Dedi Tri Maulana. Padahal, kedua pemain tersebut sempat diisukan akan bergabung ke kubu PS TNI.

Sempat ikut berlatih bersama PS TNI, dua pemain Garuda Muda itu justru tidak terlihat di sesi latihan Selasa (19/12/17) sore kemarin. Di sesi latihan tersebut juga belum tampak tambahan pemain baru, baik lokal maupun asing kecuali gelandang asal Jepang, Shori Murata.

Belakangan diketahui, kedua pemain tersebut memutuskan untuk mengundurkan diri dari PS TNI. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh pelatih PS TNI, Rudy Eka Priyambada, yang mengatakan bahwa baik Rafli maupun Dedi belum kuat untuk bermain di Liga 1.

© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Pelatih PS TNI, Rudy Eka Priyambada. Copyright: Muhammad Adiyaksa/INDOSPORTPelatih PS TNI, Rudy Eka Priyambada.

"Rafli dan Dedi sudah pulang sebelum latihan kemarin, mereka mengundurkan diri. Belum kuat main di level Liga 1," ungkapnya kepada INDOSPORT.

Hal ini tidak diambil pusing oleh sang pelatih karena ia masih punya skuat yang cukup untuk mengarungi Liga 1 musim depan, ditambah dengan beberapa pemain seleksi umum yang baru dilaksanakan beberapa hari lalu.

"Kepergian mereka nggak terlalu berpengaruh sih, kita masih punya pemain muda lainnya yang lebih kuat mental. Dari seleksi umum juga udah dapet sekitar enam orang, saya rasa sudah cukup untuk membuat kerangka tim," tambah Rudy.

Selain itu PS TNI kemungkinan akan kedatangan pemain PSMS Medan yang dicoret oleh Djajang Nurdjaman, beberapa hari ke depan.

"Ada beberapa pemain dari Medan yang dicoret, mereka ingin mencoba trial di sini dan saya persilahkan," tutup Rudy.

Penulis: Wildan Hamdani

249