Liga Spanyol

Pecundangi Real Madrid di El Clasico, Messi Unggah Foto Ini di Facebook

Minggu, 24 Desember 2017 12:09 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Lionel Messi merayakan selebrasinya pasca mencetak gol ke gawang Real Madrid. Copyright: © INDOSPORT
Lionel Messi merayakan selebrasinya pasca mencetak gol ke gawang Real Madrid.

Barcelona berhasil menumbangkan rival abadinya, Barcelona, di laga El Clasico perdana musim ini, Sabtu (23/12/17) kemarin. Tak tanggung-tanggung, Blaugrana sukses mempermalukan Real Madrid lewat tiga gol tanpa balas di Santiago Bernabeu.

Gol-gol tersebut dicetak oleh Luis Suarez pada menit ke-54, Lionel Messi (64’) dan Aleix Vidal di penghujung babak kedua. Sayangnya, tim tuan rumah gagal mencuri satu pun gol ke gawang Barcelona yang dijaga Marc Ter Stegen.

Usai membawa Barca meraih kemenangan atas Madrid di El Clasico, Messi pun mengunggah potret kebahagiannya melalui akun Facebook miliknya. Dalam unggahannya, pemain berkebangsaan Argentina tersebut mengungkapkan kesenangannya bisa meraih kemenangan hingga akhir tahun ini.

Pemain yang memiliki julukan La Pulga tersebut juga menyertakan foto selebrasi gol kedua Barcelona yang ia torehkan lewat titik putih. Dirinya menghadap ke sejumlah penonton dan mengangkat kedua tangannya dengan bangga.

© Facebook
Messi Copyright: FacebookUnggahan Messi pasca kemenangan El Clasico.

“Betapa senangnya mengakhiri tahun ini dengan kemenangan penting di El Clasico. Selamat Natal semuanya,” tulis pemain yang dijuluki La Pulga tersebut.

Hasil ini membuat Barcelona melanjutkan tren positifnya sebagai tim yang belum terkalahkan di La Liga Spanyol musim 2017/18. Tak hanya itu, Barcelona yang kokoh di puncak klasemen juga semakin memperlebar jaraknya dari Real Madrid, yang berada di peringkat empat.

Blaugrana menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di kasta teratas sepakbola Negeri Matador. Hal itu terjadi ketika Atletico Madrid menelan kekalahan pertamanya di La Liga Spanyol.

110